Bagus Kahfi: Boleh Kalah dari Tim Mana Pun, Asal Bukan Malaysia
Mengalahkan Malaysia adalah wajib. Itu yang menjadi motivasi besar timnas U-16 sehingga menang di semifinal Piala AFF U-6 2018.
Editor: Hery Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM - Di balik keberhasilan timnas U-16 Indonesia menumbangkan perlawanan Malaysia di partai semifinal Piala AFF U-16 2018, terselip sebuah cerita menarik yang diungkapkan oleh Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri.
Dalam duel yang berlangsung di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo pada Kamis (9/8/2018), gol yang dicetak lewat titik putih saat laga memasuki menit ke-72 ini sekaligus mengakhiri mimpi para pemain timnas U-16 Malaysia untuk tampil di partai puncak.
Bagus Kahfi menegaskan bahwa di balik kemenangan tersebut, ada sebuah motivasi besar yang menyulut semangat para pemain.
Motivasi tersebut yaitu agar timnas U-16 Indonesia tidak menelan kekalahan dari rival terbesarnya, Malaysia di hadapan publik sendiri.
Terlebih, pertandingan tersebut disaksikan oleh 25 ribu pasang mata. BACA SELENGKAPNYA DI SINI
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.