2 Hal yang Membuat Timnas U-16 Indonesia Bisa Kalahkan Australia dan Lolos ke Piala Dunia
Timnas U-16 Indonesia punya 2 modal untuk kalahkan Australia dan lolos ke Piala Dunia.
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM -Timnas U-16 Indonesia punya 2 modal untuk kalahkan Australia dan lolos ke Piala Dunia U-17 di Peru tahun depan.
Tim nasional (timnas) U-16 Indonesia akan bersua lawan tangguh yakni Australia dalam babak perempat final Piala Asia U-16 2018 di Stadion Bukit Jalil, Malaysia pada Senin (1/10/2018).
Laga tersebut merupakan pertandingan penting karena bila timnas U-16 Indonesia menang melawan timnas U-16 Australia, maka akan untuk lolos ke Piala Dunia U-17 di Peru pada 2019.
Memang dalam urusan produktifitas gol, Indonesia kalah telak dari Australia yang mampu mengoleksi enam gol dari tiga pertandingan di Grup D Piala Asia U-16 2018.
Kemudian dalam segi prestasi, Australia juga di atas kertas karena pernah dua kali menembus semifinal Piala Asia U-16 dari total enam kali partisipasi.