Timnas Indonesia U-19 Masih Simpan 7 Pemain
Tujuh pemain timnas u-19 Indonesia masih menanti kesempatan bermain di Piala Asia U-19 2018.
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Pemain dan offisial Timnas U19 Indonesia meluapkan kegembiraan usai memenangi pertandingan melawan Timnas U19 Uni Emirat Arab (UEA), pada pertandingan grup A piala AFC U19 di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Rabu (24/10/2018). Timnas U19 Indonesia berhasil mengalahkan Timnas U19 UEA dengan skor 1-0 dan berhasil melaju ke babak perempat final. TRIBUNNEWS/HERUDIN
TRIBUNNEWS.COM - Sebanyak tujuh pemain tim nasional (timnas) U-19 Indonesia masih belum dimainkan selama fase grup Piala Asia U-19 2018. Contohnya dua kiper muda dari Persib Bandung dan Persija Jakarta.
Tujuh pemain timnas u-19 Indonesia masih menanti kesempatan bermain di Piala Asia U-19 2018.
Tujuh nama tersebut terdiri dari dua kiper, tiga bek, dan dua gelandang.
Memang, posisi Muhammad Riyandi sebagai penjaga gawang timnas U-19 Indonesia tak tergantikan selama fase grup.
Alhasil, Muhammad Aqil Savik (Persib Bandung) dan Gianluca Pagluica Rossy (Persija Jakarta) hanya menghuni bangku cadangan dalam tiga laga Garuda Nusantara.
BERITA REKOMENDASI