Bantahan PT LIB Terlibat Pengaturan Skor Laga PSS Sleman dengan Madura FC
Pihak PT LIB membantah keras tidak terlibat kasus pengaturan skor yang diduga melibatkan PSS Sleman dengan Madura FC.
Editor: Bolasport.com
FERI SETIAWAN/SUPERBALL.ID
COO dan CEO PT Liga Indonesia Baru (LIB), Tigor Shalomboboy dan Risha Adi Wijaya di Kantor LIB, Menara Mandiri, Jakarta, Jumat (4/1/2019).
TRIBUNNEWS.COM - CEO dan COO PT Liga Indonesia Baru (LIB), Risha Adi Wijaya dan Tigor Shalomboboy meluruskan kabar soal pemanggilan yang dilakukan Satgas Anti-mafia Bola terhadap pihaknya.
Kemarin, Kamis (3/1/2019), Risha memenuhi panggilan Satgas Anti-mafia Bola di Gedung Oumbusmand, Kuningan, Jakarta Selatan.
Dalam kesempatan itu, Risha menjalani pemeriksaan selama 11 jam dari pukul 10.00-21.00 WIB dan dicecar 15 pertanyaan.
Beredar kabar yang menyebutkan bahwa pemanggilan itu merupakan bentuk penyelidikan terhadap dugaan keterlibatan PT LIB terhadap pengaturan skor yang terjadi pada pertandingan Liga 2 antara PSS Sleman dan Madura FC.
Berita Rekomendasi