Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Gol Tendangan Jarak Jauh Sang Kapten Bawa Semen Padang Ungguli Mitra Kukar Babak Pertama

sepakan jarak jauh mendatar Irsyad Maulana sukses menghunjam sisi kanan gawang Mitra Kukar

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Gol Tendangan Jarak Jauh Sang Kapten Bawa Semen Padang Ungguli Mitra Kukar Babak Pertama
instagram.com/semenpadangfcid
Pemain Semen Padang FC di Piala Presiden. 

TRIBUNNEWS.COM - Semen Padang unggul 1-0 Mitra Kukar pada babak pertama pertandingan Grup B Piala Presiden 2019 yang berlangsung di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Kamis (14/3/2019).

Semen Padang tampil dengan kekuatan utama melawan Mitra Kukar pada laga terakhir Grup B Piala Presiden 2019.

Pertandingan ini sudah tidak menentukan bagi Mitra Kukar maupun Semen Padang di Piala Presiden 2019.

Pasalnya, baik Mitra Kukar maupun Semen Padang telah dipastikan tersingkir lantaran menelan dua kekalahan beruntun pada laga awal Grup B Piala Presiden 2019.

Tak heran jika kedua tim tak begitu ngotot dalam menjalani pertandingan.

Pada babak pertama, Semen Padang sedikit bermain menunggu daripada Mitra Kukar yang senantiasa menguasai bola.

Justru dengan skema serangan balik skuat Kabau Sirah mampu unggul lebih dulu.

Berita Rekomendasi

Pada menit ke-26, sepakan jarak jauh mendatar Irsyad Maulana sukses menghunjam sisi kanan gawang Mitra Kukar yang dikawal oleh, Gerry Mandagi.

Kapten Semen Padang tersebut membuat timnya sementara unggul 1-0 atas Mitra Kukar.

Semen Padang nyaris menambah keunggulan andai sundulan Rizky Dwi Novriansyah tak membentur tiang gawang.

Memasuki menit ke-30, Semen Padang mengambil inisiatif untuk mendominasi penguasaan bola.

Mitra Kukar yang berusaha mengejar ketinggalan mencoba menekan pertahanan Semen Padang pada menit-menit akhir babak pertama.

Namun, upaya skuat beraliaskan Naga Mekes tak membuahkan hasil.

Skor 1-0 untuk menutup jalannya babak pertama antara Semen Padang melawan Mitra Kukar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Kamis (14/3/2019).

Susunan Pemain:

Semen Padang (4-3-3): Iqbal Bachtiar, Muhammad Rifqi, Shukurali Pulatov, Agung Prasetyo, Leo Guntara; Fridolin Yoku, Nildo Victor Juffo, Mario Barcia; Dedi Hartono, Irsyad Maulana (C), Riski Novriansyah

Pelatih: Syafrianto Rusli

Mitra Kukar (4-2-3-1): Gerry Mandagi; Gilang Ginarsa, Roni Fatahilah, Achmad Faris, Rendy Siregar; Anindito Wahyu (C), Syahroni; Rifan Nahumarury, Andre Agustiar, Hendra Adi Bayauw; Rafli Mursalim

Pelatih: Sukardi Kardok

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas