Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Cristian Gonzales Musim Liga 2 2019 Berseragam Bogor FC

Cristian Gonzales diperkenalkan sebagai striker baru tim promosi Liga 2 2019 itu pada Jumat (22/3/2019) siang.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Cristian Gonzales Musim Liga 2 2019 Berseragam Bogor FC
SUPER BALL/FERI SETIAWAN
Cristian Gonzales 

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Cristian Gonzales resmi bergabung Bogor FC dalam bursa transfer Liga 2 2019.

Cristian Gonzales  diperkenalkan sebagai striker baru tim promosi Liga 2 2019 itu pada Jumat (22/3/2019) siang.

Mantan pemain Arema dan Persib Bandung ini diperkenalkan melalui akun Instagram resmi Bogor FC.

Dalam postingan itu terlihat pemain yang akrab disapa El Loco tersebut sedang mengikuti latihan.

Akun instagram Bogor FC juga menuliskan :

“You already know who he is,” yang berarti “kamu sudah tahu siapa dia”.

Pemain berusia 42 tahun itu sempat mendapat rekomendasi dari pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro agar dipertahankan sebagai striker Elang Jawa.

BERITA TERKAIT

Namun, pemain naturalisasi tersebut justru didepak oleh manajemen Elang Jawa.

Di usia yang sudah tidak wajar sebagai pesepak bola, El Loco tampil luar biasa di Liga 2 2018.

Saat tampil di Babak 8 Besar Liga 2 2018 lalu, El Loco sukses mencetak hat-trick beruntun kala berjumpa Persita Tangerang dan Persiraja Banda Aceh.

Saat di babak final Liga 2 2018, El Loco juga berperan besar dengan menyumbang satu gol dan membawa PSS menjadi juara.

Namun setelah promosi ke Liga 1 2019, PSS ingin memilih striker yang lebih muda dan handal dalam kecepatan.

Berita ini sudah dimuat di Bolasport.com dengan judul Didepak PSS Sleman, Cristian Gonzales Resmi Berseragam Bogor FC

Sumber: Surya Malang
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas