Regulasi Pemain Liga 1 2019 Sama seperti Musim 2018
PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi telah menetapkan 8 Mei sebagai tanggal kick-off Liga 1 2019.
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi telah menetapkan 8 Mei sebagai tanggal kick-off Liga 1 2019.
Selain itu, sudah dibuat pula draf jadwal Liga 1 sepanjang musim 2019 yang akan bergulir mulai 8 Mei-22 Desember 2019.
Draf jadwal itu sendiri telah disosialisasikan PT LIB kepada klub-klub peserta dengan harapan untuk memberikan masukan jika terdapat kekurangan atau keberatan.
Selain menetapkan kick-off dan draf jadwal, PT LIB juga sudah menetapkan aturan regulasi pemain.
Tak berbeda dengan musim 2018, PT LIB tetap mempertahankan aturan 3+1 Asia untuk quota pemain asing.
Begitu pula dengan aturan pemain muda dimana setiap klub diwajibkan mengontrak tujuh orang pemain di bawah usia 23 tahun.
"Ya, masih sama 3+1. Pemain U-23 juga sama. Tujuh pemain harus ada, tetapi tak wajib dimainkan," kata Direktur Utama Interim PT LIB, Dirk Soplanit kepada wartawan.