Persija Jakarta vs Ceres Negros: Ivan Kolev bilang Ceres Negros Bukan Tim Sembarangan
The Jak Mania siap memenuhi tribun Stadion Utama Gelora Bung Karno untuk mendukung perjuangan Persija Jakartamenghadapi Ceres Negros.
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Stadion Utama Gelora Bung Karno bakal menggelora pada Selasa (23/4/2019) sore WIB.
The Jak Mania siap memenuhi tribun Stadion Utama Gelora Bung Karno untuk mendukung perjuangan Persija Jakartamenghadapi Ceres Negros.
Laga Persija Jakarta kontra Ceres Negros sangat krusial bagi asuhan Ivan kolev.
Hanya kemenangan melawan Ceres Negros yang dapat menjamin posisi Pesija Jakarta aman di Piala AFC 2019.
Saat ini Persija Jakarta berada di posisi ketiga klasemen Grup H Piala AFC 2019.
Untuk mendapatkan jaminan tetap bersaing di Piala AFC 2019, Persija Jakarta harus memenangkan tiga laga sisa, termasuk melawan Ceres Negros.
Pelatih Persija Jakarta Ivan Kolev meminta skuatnya bekerja sangat keras.
Dalam pandangan Ivan Kolev, Ceres Negros bukanlah tim sembarangan.
Tim asuhan Risto Vidakovic itu dihuni oleh pemain-pemain asal Eropa.
Situasi ini memberikan tekanan bagi Persija Jakarta, apalagi desakan dari The Jak Mania yang selalu menginginkan kemenangan.
"Persija Jakarta ini adalah tm juara Indonesia, setiap permainan tentu saja memberikan tekanan," kata Ivan Kolev, Senin (22/4/2019).
Ivan Kolev sudah mempelajari secara detail tentang permainan Ceres Negros pada pertemuan pertama.