Perkembangan Terkini Firza Andika bersama Klub Belgia AFC Tubize
Pemain muda asal Indonesia, Firza Andikaterus menunjukkan perkembangan positif bersama klubnya di Belgia, AFC Tubize.
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Pemain muda asal Indonesia, Firza Andikaterus menunjukkan perkembangan positif bersama klubnya di Belgia, AFC Tubize.
Semenjak bergabung dengan AFC Tubize, Firza Andika masih terus mematangkan proses adaptasi sebelum bisa bergabung dengan tim utama.
Firza memulai adaptasinya di Belgia dengan bergabung tim U-18 AFC Tubize.
Baca Juga: Liga Kamboja 2019 ‘Kejam’ dan Klub Elite Ini Jadi Korban Terbarunya
Pemain berusia 19 tahun itu diturunkan AFC Tubize U-18 untuk melawan Akademi Marcet.
Tak butuh waktu lama baginya untuk adaptasi, Firza langsung tampil mengesankan dengan menyumbang dua gol sekaligus pada laga tersebut.
Selepas pertandingan itu, pemuda asli Medan itu diklaim terus menunjukkan perkembangan positif.
Terbaru, Firza kembali diturunkan dalam sebuah pertandingan untuk melanjutkan proses adaptasi.
Kali ini, Firza bergabung dengan tim U-23 Tubize untuk melawan Deux Acren, Selasa (30/4/2019).
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.