Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Sudah Berkomunikasi Lama, Inikah Klub Eropa Tujuan Wonderkid Persela?

Hanya, menurut informasi yang dilansir laman resmi klub Persela, Hambali ternyata bakal melakoni trial dengan klub asal Kroasia

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Sudah Berkomunikasi Lama, Inikah Klub Eropa Tujuan Wonderkid Persela?
Dok. Official Persela
Muhammad Hambali Tholib. 

TRIBUNNEWS.COM - Satu talenta muda Persela Lamongan, Muhammad Hambali Tholib, bakal melakoni trial di Eropa dalam waktu dekat.

Tidak menutup kemungkinan, sang pemain bakal merasakan atmosfer sepak bola Eropa bila nantinya dinyatakan lulus seleksi dan disodori kontrak oleh tim yang berminat dalam menggunakan jasanya.

Terkait hal ini, Hambali pun mengaku sebenarnya sudah lama menjalin komunikasi dengan salah satu klub di Eropa.

Bahkan, komunikasi tersebut sudah sempat dilakukan sebelum dirinya menandatangani kontrak bersama Persela dalam mengarungi kompetisi Liga 1 musim ini.

Baca: Tampil Apik di Persela, Hambali Tolib Dapat Kesempatan Main di Klub Eropa

"Awalnya, itu sebelum dari Persela sudah ada pembicaraan (dengan klub Eropa). Ada panggilan buat trial di bulan Januari kemarin," ujar Hambali, seperti dilansir di laman resmi klub. 

Hanya, Hambali belum bisa memenuhi permintaan untuk melakoni trial di Eropa waktu itu karena merasa belum melakukan persiapan matang, termasuk belum mempersiapkan sarana dan prasarana penunjang bagi keberangkatan dirinya menuju Eropa.

Baca: Pencetak Gol Indah ke Gawang Arema Trial ke Eropa, Pelatih Persela Bangga Sekaligus Sedih

"Waktunya tidak tepat karena telat, belum bikin visa dan lain-lainnya," ucap dia.

BERITA TERKAIT

Hanya, beruntung bagi Hambali, pihak klub tersebut berkenan untuk menunda pelaksanaan trial, dengan kemudian disepakati jadwal baru bila trial yang semula bakal dilaksanakan pada Januari diundur menjadi Juni 2019.

"Tertulis di kontrak (antara dia dan Persela)," tutur Hambali.

Selebrasi Muhammad Hambali Tolib usai mencetak gol ke gawang Persik Kendal.
Selebrasi Muhammad Hambali Tolib usai mencetak gol ke gawang Persik Kendal. (Dok. Persela FC)

Sebelumnya, Deputi III Bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora, Raden Isnanta, sempat mengatakan Hambali mendapat kesempatan melakoni trial bersama salah satu klub asal Norwegia.

Hanya, menurut informasi yang dilansir laman resmi klub Persela, Hambali ternyata bakal melakoni trial dengan klub asal Kroasia, Zagreb Lokomotiva.

Susul Firza dan Egy Maulana

Satu per satu pemain muda Indonesia diminati klub-klub Eropa, terakhir Firza Andika dikontrak klub asal Belgia, AFC Tubize  menyusul rekannya Egy Maulana Vikri yang sudah lebih dulu bermain di Lechia Gdansk, Polandia.

Dan kini, satu pemain muda Indonesia lagi kembali dilirik klub luar. Ia adalah Muhammad Hambali Tolib.

Halaman
12
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas