Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jelang PSM Makassar vs Persija di Leg Kedua Final Piala Indonesia, Banuelos Harapkan Tuah The Jack

Jelang PSM Makassar vs Persija di Leg Kedua Final Piala Indonesia, Banuelos Harapkan Tuah The Jackmania untuk menambah semangat skuad macan kemayoran

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Daryono
zoom-in Jelang PSM Makassar vs Persija di Leg Kedua Final Piala Indonesia, Banuelos Harapkan Tuah The Jack
WARTA KOTA/FERI SETIAWAN
Suporter Persija Jakarta mendukung timnya melawan Persib Bandung dalam pertandingan lanjutan Liga 1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (10/7/2019). Tercatat jumlah penonton sebanyak 70.136, dan merupakan jumlah penonton terbanyak di ajang Liga 1 2019 sejauh pekan ke-10 berjalan. 

PSM Makassar vs Persija Jakarta di leg kedua Final Piala Indonesia, Minggu (28/7/2019)

TRIBUNNEWS.COM - Persija Jakarta akan bertandang ke markas PSM Makassar guna menjalani leg kedua partai final Piala Indonesia.

Laga final Piala Indonesia nantinya akan digelar di Stadion Andi Matalatta, Makassar pada Minggu (28/7/2019).

Pelatih Persija Jakarta, Julio Banuelos mengharapkan, dengan hadirnya The Jackmania di Makassar akan menambah semangat para pemainnya.

"Perasan saya tetap respek kepada PSM karena mereka adalah tim yang kuat tapi saya harus tetap optimis dan berpikiran positif bersama performa para pemain Persija."

"Jangan lupa kita punya The Jakmania yang akan hadir di Makassar,” ujar Banuelos dikutip dari situs resmi Persija.

Suporter Persija Jakarta meluapkan kegembiraannya usai timnya mengalahkan Mitra Kukar pada laga terakhir Liga 1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (9/12/2018). Persija Jakarta berhasil menjadi juara Liga 1 tahun 2018 dengan mengumpulkan poin 62. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Suporter Persija Jakarta meluapkan kegembiraannya usai timnya mengalahkan Mitra Kukar pada laga terakhir Liga 1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (9/12/2018). Persija Jakarta berhasil menjadi juara Liga 1 tahun 2018 dengan mengumpulkan poin 62. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Baca: Pelatih Persija Sebut Laga Persija vs Persib seperti El Clasico Camp Nou, Sama-sama Pecahkan Rekor

Baca: Persija Jakarta vs PSM Makassar: Manohara Odelia Jadi Kesemsem Sama Permainan Persija Jakarta

Sementara itu, pada leg pertama final Piala Indonesia yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), suporter Persija Jakarta, The Jackmania kembali mencatatkan rekor.

BERITA TERKAIT

Tercatat jumlah penonton laga Persija Jakarta vs PSM Makassar sebanyak 70.306 orang.

Jumlah tersebut memecahkan rekor yang sebelumnya dibuat The Jackmania sendiri ketika laga melawan Persib Bandung pada 10 Juli 2019 yang juga digelar di SUGBK.

Pada laga melawan Persib Bandung di ajang Liga 1 2019, tercatat jumlah penonton sebanyak 70.136, dan merupakan jumlah penonton terbanyak di ajang Liga 1 2019 sejauh pekan ke-10 berjalan.

Pujian dilontorakan oleh Ketua Panpel Persija, Haen Rahmawan yang menilai The Jackmania luar biasa ketika mendukung Persija bertanding.

“Jakmania sangat top dan luar biasa membakar semangat pemain dan tentunya sangat tertib baik dari sebelum pertandingan hingga pertandingan usai,”ujar Haen.

Julio Banuelos
Julio Banuelos (bolasport.com)

Baca: Julio Banuelos Bicara Soal Keputusan Wasit di Laga Persija Kontra PSM Makassar

Baca: CEO Persija Masih Percaya dengan Sentuhan Julio Banuelos

Banuelos juga menyatakan kepuasanya ketika berhasil memenangi leg pertama final Piala Indonesia.

“Kami sangat puas dengan kemenangan ini. Sejak awal pertandingan kami memang punya banyak peluang tapi tidak berhasil mencetak gol karena PSM bermain bertahan dan hanya mencari serangan balik,” kata Julio.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas