Seputar Penundaan Final Piala Indonesia: SIJ Minta Ada Investigasi Hingga Respons PSM dan Persija
"Sponsor pasti akan bertanya, 'ini jelas ga sih kapan finalnya?". Mereka bahkan mungkin sudah investasi miliaran untuk atribut sponsor," ujarnya.
Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUN TIMUR/OCHA ALIM
Maskot PSM Makassar turun ke lapangan setelah Persija Jakarta menolak untuk bermain dalam Final Leg 2 Piala Indonesia di Stadion Mattoanging, Makassar, Minggu (28/7/2019). Persija menolak bermain karena menganggap keamanan timnya tidak terjamin setelah bis yang ditumpangi ofisial Persija dilempari massa.
Menurut dia Persija harus hadir di Makassar untuk partai tunda ini. Karena, katanya, sudah ada jaminan keamanan dari Polda Sulsel.
PSSI, lanjut dia, harus memberlakukan aturan tegas.
Jika salah satu tim tidak datang atau tidak ingin bertanding harus dinyatakan WO.
Perangkat pertandingan dari PSSI diminta harus hadir tiga jam sebelum pertandingan dimulai.
Kemarin saat Kick Off akan dimulai, perangkat pertandingan justru tidak hadir.