Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kronologi Bentrokan Suporter Persik vs PSIM, Temuan Polisi hingga Puluhan Korban Luka Ringan

Kemenangan Persik diwarnai kejadian tidak terpuji dari kedua suporter tim papan atas Liga 2 2019 wilayah Timur.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Kronologi Bentrokan Suporter Persik vs PSIM, Temuan Polisi hingga Puluhan Korban Luka Ringan
KOMPAS.com/SUCI RAHAYU
Suporter Persik Kediri dan PSIM Yogyakarta bentrok di menit akhir pertandigan Liga 2 2019 wilayah timur yang berakhir dengan skor 2-0 di Stadion Brawijaya Kediri, Jawa Timur, Senin (02/09/2019) sore. 

Namun, Widodo menduga, jumlah Brajamusti yang datang ke Stadion Brawijaya lebih dari 1.000 orang.

"Brajamusti awalnya kami siapkan tiket 500, tetapi mereka minta 1.000. Kami akhirnya berikan 1.000 karena tidak enak juga, kami ada hubungan baik," ucap Widodo.

Ribuan suporter Persikmania mengepung suporter PSIM Jogja di pemandian Taman Tirtoyoso, Kota Kediri, Senin (2/9/2019).
Ribuan suporter Persikmania mengepung suporter PSIM Jogja di pemandian Taman Tirtoyoso, Kota Kediri, Senin (2/9/2019). (didik mashudi/Surya)

Temuan Polisi

Polisi menyita sejumlah temuan usai bentrokan suporter Persik dengan pendukung PSIM Jogja.

Barang bukti berupa bom molotov, sebanyak 5 botol yang terisi bahan bakar berhasil diamankan polisi, seperti dilansir Surya Malang.

Bom molotov ini ditemukan polisi saat merazia sejumlah kendaraan suporter PSIM yang berada di tempat parkir.

Selain bom molotov, polisi juga menyita aneka jenis senjata tajam seperti, pedang dengan pisau panjang, celurit, tongkat bisbol, tongkat besi, dan rantai.

BERITA TERKAIT

Pihak kepolisian telah mengamankan sejumlah suporter yang diduga sebagai provokator dari Brajamusti dan Persikmania untuk dimintai keterangan.

Kapolres Kediri Kota, AKBP Anthon Haryadi memimpin langsung pengamanan kerusuhan kedua suporter serta memilah pelaku kerusuhan dengan yang tidak terlibat.

Baca: Ricuh Antarsuporter Terjadi Usai Laga Persik Vs PSIM, Ini Videonya

Baca: Tawuran Suporter Persik dan PSIM Yogyakarta Berlanjut, Kota Kediri Mencekam

Situasi di Jl Ahmad Yani, Kota Kediri ditutup usai terjadi tawuran antara suporter Persik Kediri Vs PSIM Jogja, Senin (2/9/2019) malam.
Situasi di Jl Ahmad Yani, Kota Kediri ditutup usai terjadi tawuran antara suporter Persik Kediri Vs PSIM Jogja, Senin (2/9/2019) malam. (didik mashudi/Surya)

Korban Bentrokan Suporter Persik vs PSIM Jogja

Akibat bentrokan ini, puluhan orang terluka, hingga Senin (2/9/2019) malam.

Mengutip Surya Malang, korban yang mengalami luka parah dirujuk ke RS Bhayangkara dan RSUD Gambiran 2 Kota Kediri.

Sedangkan korban luka ringan diobati oleh sukarelawan PMI Kediri.

Korban rata-rata mengalami luka di bagian kepala karena terkena lemparan batu.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas