Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kabar Liga 1 2019 - Kondisi Terkini Cedera di Bagian Mata Ghozali Siregar Pasca Melawan Persipura

Gozo terkena hantaman bola hasil tendangan bek Persipura Ricardo Salampessy, padahal, Gozo baru saja masuk menggantikan Esteban Vizcarra pada pertenga

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Gigih
zoom-in Kabar Liga 1 2019 - Kondisi Terkini Cedera di Bagian Mata Ghozali Siregar Pasca Melawan Persipura
Tribun Jabar/Deni Denaswara
Gozo terkena hantaman bola hasil tendangan bek Persipura Ricardo Salampessy, padahal, Gozo baru saja masuk menggantikan Esteban Vizcarra pada pertenga 

Kabar Liga 1 2019 - Kondisi Terkini Cedera di Bagian Mata Ghozali Siregar Pasca Melawan Persipura

TRIBUNNEWS.COM - Ghozali Siregar mendapat cedera pada pertandingan terakhir Maung Bandung setelah meraih kemenangan 1-3 atas tuan rumah Persipura Jayapura (23/9/2019) pekan ke-20 Liga 1 2019.

Gozo, sapaan akrab Ghozali Siregar, memang mengalami cedera yang cukup serius pada bagian matanya.

Gozo terkena hantaman bola hasil tendangan bek Persipura Ricardo Salampessy, padahal, Gozo baru saja masuk menggantikan Esteban Vizcarra pada pertengahan babak kedua.

Baca: Pujian Pelatih Persib kepada Ezechiel Setelah Menemukan Ketajamanya Kembali

Baca: Kabar Liga 1 2019 - Setelah Bermain Imbang Lawan Bali United, Begini Tanggapan Bejo Sugiantoro

Baca: Jadwal Liga 1 2019 Pekan ke-21, Live Indosiar, Big Match Persib Bandung vs Arema FC

Terkait cedera yang dialami Gozo, Dokter tim Persib dr. Raffi Ghani memberikan kondisi terkininya.

"Kalau untuk Ghozali tadi memang ada benturan dengan bola dan terkena mata kirinya. Setelah dilakukan pertolongan, lalu diperiksa ternyata ada pendarahan di dalam bola mata," kata Raffi dikutip Tribunnews.com dari situs resmi Persib Bandung.

"Kami juga langsung membawa dia ke dokter spesialis mata untuk dilakukan penanganan lebih lanjut. Ternyata memang benar ada pendarahan," lanjutnya.

Berita Rekomendasi

Raffi menambahkan, pemain bernomor punggung 77 itu harus beristirahat selama beberapa hari untuk memulihkan kondisinya.

"Saya cek, juga penglihatan dia (Gozo) agak kabur. Makanya saya putuskan agar segera ditarik keluar lagi. Saya khawatir pendarahannya tambah berat. Menurut perkiraan dia harus beristirahat total satu minggu lebih sambil dilakukan pengobatan," pungkasnya.

Baca: UPDATE Hasil dan Klasemen Liga 1 2019 Terbaru setelah Persija dan Persib Raih Kemenangan

Kemenangan atas laga tandang melawan Persipura Jayapura mendapat pujian dari Robert Albert, pelatih Persib, terutama penampilan impresif Ezechiel N'Douassel yaqng berhasil membukukan dua gol pada laga tersebut.

Tajamnya kembali pemain asal Chad tersebut merupakan kabar baik bagi Coach Robert untuk menambah keparcayaan diri untuk nya dalam menjalani laga-laga selanjutnya di putaran kedua Liga 1 2019.

Mnurut Coach Roberts, Eze adalah pemain berkualitas yang bisa menunjukkan kapasitasnya saat orang-orang mulai meragukan ketajaman di atas lapangan.

Selain itu duet Ezechiel dan Kevin Van Kippersluis mulai menemukan chemistri satu sama lain

"Kita tahu Ezechiel bisa cetak gol dan kabar baiknya adalah dia bisa berkomunikasi dengan baik bersama Kevin, sangat senang bisa lihat keduanya tidak terpengaruh dengan komen negatif, dia bisa menunjukkan bahwa dia bisa cetak gol," beber Coach Robert dikutip Tribunnews.com dari situs resmi Liga Indonesia.

Baca: Bertemu di Pekan ke-21 Liga 1 2019, Arema FC Kirim Sinyal Ancaman untuk Persib Bandung

Pelatih asal Belanda itu mulai berpikir kedepan, pasalnya pada selanjutnya akan menghadapi tim kuat Arema FC.

Kepercayaan diri dalam tren positif tim dapat menjadi modal mereka.

"Ya seperti yang saya katakan, mereka sudah mulai menanjak dan saya pikir ini kesempatan yang bagus bagi mereka untuk 'membayar' hasil lawan Semen Padang (1-1)," imbuh Robert.

Dilansir dari situs resmi Liga Indonesia, pekan ke-21 Liga 1 2019 akan dihelat kembali mulai hari Jumat (27/9/2019).

Maung Bandung pada pekan ke-21 Liga 1 2019 akan melakukan pertandingan laga kandang melawan Arema FC pada Sabtu (28/9/2019).

Hasil Liga 1 2019 Pekan ke-20

Bhayangkara FC 1-1 Borneo FC

Persija 1-0 Barito Putera

Persipura 1-3 Persib

Badak Lampung FC 2-2 Tira Persikabo

Semen Padang FC 2-1 PSM

Kalteng Putra 0-0 PSIS Semarang

Arema FC 4-0 PSS Sleman

Madura United 2-1 Persela Lamongan

Persebaya Surabaya 1-1 Bali United

Klasemen Liga 1 2019 hingga Pekan ke-20

Top Skor Liga 1 2019

Alex Dos Sntos (Persela) 16 gol

Marko Simic (Persija) 13 gol

Ciro Alves (Tira Persikabo) 12 gol

Makan Konate (Arema FC) 11 gol

Beto Goncalves (Madura United) 10 gol

Ilija Spasojevic (Bali United) 9 gol

Rafael da Silva (Barito Putera) 9 gol

Yevhen Bokhashvili (PSS) 9 gol

Titus Bonai (Persipura) 9 gol

Top Asis sementara

Ciro Alves (Tira Persikabo) 8 asis

Rizky Pora (Barito Putera) 8 asis

Diogo Campos (Persebaya) 8 asis

Makan Konate (Arema FC) 7 asis

Sylvano Comvalius (Arema FC) 7 asis

Jadwal Liga 1 2019 Pekan ke-21, Jumat (27/9/2019) Hingga Minggu (29/9/2019)

Jumat (27/9/2019)

PS Tira-Persikabo vs Semen Padang, Pukul 15.30 WIB

Persipura Jayapura vs PSM Makassar,Pukul 15.30 WIB

Borneo FC vs Persija Jakarta, Pukul 18.30 WIB

Sabtu (28/9/2019)

Persib Bandung vs Arema FC, Pukul 15.30 WIB

Barito Putera vs Persebaya Surabaya, Pukul 18.30 WIB

Persela Lamongan vs Bhayangkara FC, Pukul 18.30 WIB

Minggu (29/9/2019)

PSS Sleman vs Madura United, Pukul 15.30 WIB

PSIS Semarang vs Badak Lampung FC, Pukul 15.30 WIB

Bali United vs Kalteng Putra, Pukul 18.30 WIB

(Tribunnews/Ipunk)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas