Prediksi Susunan Pemain Persebaya vs Borneo FC, Pesut Etam Turunkan Kiper Muda
Borneo FC akan bertandang melawan Persebaya dalam laga tunda pekan ke-22 Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Jumat (11/10/2019).
Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Editor: Gigih
Pada pertandingan nanti akan menjadi debut bagi penjaga gawang muda milik Borneo FC, Gianluca Pandeynuwu di Liga 1 2019.
TRIBUNNEWS.COM - Prediksi Susunan Pertandingan Persebaya melawan Borneo FC, Jumat (11/10/2019), dapat disimak di sini.
Borneo FC akan bertandang melawan Persebaya dalam laga tunda pekan ke-22 Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Jumat (11/10/2019).
Baca: Prediksi Persebaya Surabaya vs Borneo FC di Liga 1 2019: Debut Pikal, Rekor Apik Mario Gomez
Baca: Siaran Langsung Timnas Indonesia U-23 vs China, Live RCTI di CFA Football Tournament, Malam Ini
Pada pertandingan nanti akan menjadi debut bagi penjaga gawang muda milik Borneo FC, Gianluca Pandeynuwu di Liga 1 2019.
Gianluca diturunkan sebab kiper utama Borneo, Nadeo Argawinata, mendapat panggilan Timnas U23 Indonesia yag akan mengikuti ajang CFA di Cina pada 9-15 Oktober.
Dikutp Tribunnews dari TribunJatim, Gianluca menegaskan sudah siap secara mental karena ketika masih membela PSPS Riau sudah pernah menghadapi Persebaya.
"Secara mental saya sudah siap karena sebelumnya waktu di PSPS saya pernah lawan Persebaya," ujar pemain berusia 21 tahun tersebut.
Pada saat itu, dirinya bersama PSPS harus kalah 0-1 dari Persebaya saat babak penyisihan grup Y Liga 2 di Bandung.
Berbekal pengalaan tersebut, Gianluca optimis mampu bertahan dari tekanan uluhan ribu suporter Persebaya yang dijuluki Bonek.
"Jadi saya sudah tahu suporter Persebaya seperti apa dan siap hadapi tekanan dari mereka," imbuhnya.
Asisten Pelatih Borneo, Charis Yulianto, berharap Gianluca tampil baik saat lawan Persebaya.
"Gianluca akan bermain di bawah mistar gawang dan semoga tampil dengan baik," imbuh mantan bek Timnas Indonesia itu.
Namun laga debut Gianluca nanti diperkirakan tidak akan mudah, karena hingga kini Persebaya belum terkalahkan jika bermain di kandang.
Dari sepuluh laga yag sudah dijalani, Persebaya meraih tiga kali kemenangan dan tujuh kali imbang.