Awal Mula Perseteruan Bambang Pamungkas dengan Tokoh Jakmania, Setelah Persija Kalah dari Persib?
Pemain Persija Jakarta, Bambang Pamungkas (Bepe) kini tengah berseteru dengan pentolan Jakmania Garis Keras yakni Abi Irlan.
Editor: Maria Novena Cahyaning Tyas
![Awal Mula Perseteruan Bambang Pamungkas dengan Tokoh Jakmania, Setelah Persija Kalah dari Persib?](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/persija-jakarta-juara-liga-1_20181210_160919.jpg)
TRIBUNNEWS.COM - Pemain Persija Jakarta, Bambang Pamungkas (Bepe) kini tengah berseteru dengan pentolan Jakmania Garis Keras yakni Abi Irlan.
Perseteruan terjadi setelah Abi Irlan memberikan sindiran kepada Bambang Pamungkas.
Sindiran tersebut dilontarkan oleh Abi Irlan setelah tim kesayangannya tumbang dari Persib Bandung.
Hal tersebut juga sebagai aksi protes Abi Irlan kepada penampilan Persija Jakarta setelah kalah dari Persib Bandung dengan skor 0-2, pada Senin (28/10/2019).
• Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung Vs PSIS Semarang: Ardi Idrus dan Ezechiel Ndouassel Siap Main
Pada postingan di akun Instagramnya, Abi Irlan mencoba membandingkan dengan perilaku Jakmania dengan suporter Persebaya Surabaya (Bonek).
Melalui unggahan akun Instagram pribadi pentolan Jakmania Abi Irlan, @irlan.alarancia menyoroti video aksi oknum Bonek.
Dalam unggahan tersebut akun @irlan.alarancia memperlihatkan aksi oknum Bonek yang sedang melakukan perusakan Stadion Gelora Bung Tomo.
Aksi oknum Bonek tersebut dilakukan setelah Persebaya Surabaya kalah dari PSS Sleman dengan skor 2-3, pada Selasa (29/10/2019).
Perusakan stadion dilakukan oleh Bonek sebagai aksi protes dengan performa Persebaya Surabaya yang menurun.
Video tersebut diunggah kembali oleh akun Instagram pribadi @irlan.alarancia pada Rabu (30/10/2019).
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.