Hasil Akhir Timnas Indonesia U23 vs Iran, Sempat Unggul Lewat M. Rafli, Garuda Muda Bermain Imbang
Laga sengit antara Timnas Indonesia U23 vs Iran harus berakhir imbang dengan kedudukan 1-1
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Gigih
Hasil Akhir Timnas Indonesia U23 vs Iran, Sempat Unggul Lewat M. Rafli, Garuda Muda Bermain Imbang
TRIBUNNEWS.COM - Pertandingan antara Timnas Indonesia U23 kontra Iran telah dilangsungkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Rabu (13/11/2019).
Laga sengit antara Timnas Indonesia U23 vs Iran harus berakhir imbang dengan kedudukan 1-1.
Timnas Indonesia U23 asuhan Indra Sjafri sempat unggul terlebih dahulu menit ke-10 lewat gol yang dicetak oleh Muhammad Rafli.
Namun, kemenangan Garuda Muda digagalkan oleh Mohammad Reza Azadi yang mencetak gol penyama kedudukan menit ke-67.
Jalannya Pertandingan
Babak pertama dimulai, Timnas Iran U23 yang mengenakan baju putih-putih mengambil inisiatif untuk bermain possesion ball sejak awal laga.
Umpan satu dua sentuhan yang diperagakan oleh para pemain Iran cukup efektif dalam menciptakan peluang.
Iran mendapat peluang pertama melalui Mohammad Reza Azad, namun sepakannya mampu diamankan dengan baik oleh kiper Garuda Muda, Awan Setho.
Lima menit laga berjalan, skuat asuhan Indra Sjafri masih belum bisa keluar dari tekanan tim tamu mengingat Iran sedang menerapkan penguasaan bola.
Serangan pertama dari Indonesia justru langsung membuahkan hasil, setelah Muhammad Rafli mencetak gol ke gawang Iran pada menit ke-10.
Satu menit kemudian, Iran langsung membalas melalui Amir Roustaei yang beroperasi di sayap kanan.
Untung saja, sundulan dari Amir Roustaei masih melebar di sisi kanan gawang Garuda Muda.
Lagi-lagi, Iran mendapatkan peluang emas melalui skema permainan yang hampir sama dengan peluang sebelumnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.