Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bhayangkara FC vs Arema FC: Milomir Seslija Antisipasi Bruno Matos

Pelatih Arema FC, Milomir Seslija menilai penyerang Bhayangkara FC, Bruno Matos punya kualitas baik.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Bhayangkara FC vs Arema FC: Milomir Seslija Antisipasi Bruno Matos
instagram @brunomatosbahia10
Bruno Matos 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelatih Arema FC, Milomir Seslija menilai penyerang Bhayangkara FC, Bruno Matos punya kualitas baik.

Apalagi Bruno Matos baru saja mencetak gol spektakuler saat Bhayangkara FC menaklukkan Madura United, 1-2.

“Ya dia (Bruno Matos) bagus. Dia bisa main di banyak posisi,” kata pelatih yang akrab disapa Milo tersebut dalam sesi konferensi pers jelang laga kontra Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Jakarta, Selasa (26/11/2019).

Pelatih Arema FC, Milomir Seslija
Pelatih Arema FC, Milomir Seslija (Liga-indonesia.id)

“Timnya juga kompak sehingga akan sulit ditaklukan. Dia melakukan hal baik di Persija dan di Bhayangkara juga,” sambungnya.

Lebih lanjut, untuk menghadapi Bhayangkara FC, Milo mengaku akan sedikit merotasi para pemainnya.

Tak hanya itu, strategi khusus juga ia akan terapkan untuk bisa mencuri poin dari  tim berjuluk The Guardian tersebut.

Berita Rekomendasi

“Kami akan mengganti beberapa pemain dari pertandingan sebelumnya dan setengah musim ke belakang,”

“Bhayangkara punya taktik yang mumpuni, mereka berjuang dengan keras hingga saat ini, jika kami ingin menang, maka kami harus memainkan permainan yang bagus,” jelasnya.

Pertandingan Bhayangkara FC vs Arema FC akan tersaji di Stadion PTIK, Jakarta, Rabu (27/11/2019). Kick off bergulir pukul 15.30 WIB.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas