Melihat Peran Omid Nazari di Peningkatan Peforma Persib pada Putaran Kedua Liga 1 2019
Jika kompetisi hanya dihitung putaran kedua, maka tim asuhan Robert Alberts finis di posisi kedua di bawah Bhayangkara FC
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Performa Persib Bandung meningkat di putaran kedua Liga 1 2019.
Dari 17 laga, Persib mengamankan 32 poin.
Jika kompetisi hanya dihitung putaran kedua, maka tim asuhan Robert Alberts finis di posisi kedua di bawah Bhayangkara FC yang mengumpulkan 35 poin.
Sayang, capaian Persib di putaran kedua berbanding terbalik dengan putaran pertama.
Maung Bandung cuma mengamankan 19 poin dan berada di posisi ke-11.
Persib memang gagal mengamankan posisi lima, target yang diamanatkan manajemen setelah gagal bersaing di paruh pertama.
Baca: Arema FC Janjikan Hal Ini ke Pelatih Baru: Sudah Incar Tiga Pemain
Baca: Empat Nama yang Jadi Kandidat Kuat Pelatih Baru Arema FC
Baca: Persebaya Sudah Intens Berkomunikasi dengan Pemain Incaran Rekomendasi Aji Santoso
Dari 34 pertandingan, Persib yang mengamankan 51 poin berada di posisi enam, tepat di bawah Madura United.
Perbaikan menjelang putaran kedua menjadi alasan Persib bangkit.
Robert yang didatangkan setelah susunan pemain sudah ditentukan pelatih Miljan Radovic melakukan sedikit revolusi sebelum pertandingan terakhir putaran pertama.
Dari empat penggawa asing, cuma Ezechiel N'Douassel yang dipertahankan.
Bojan Malisic di jantung pertahanan diganti Nick Kuipers. Rene Mihelic di lapangan tengah diganti Omid Nazari.Sedangkan rekan Ezechiel di depan, Arthur Gevorkyan, digantikan Kevin Kippersluis.
Memang, tak semua pemain asing pengganti menunjukkan kemampuan sesuai harapan.
Kevin dianggap gagal sehingga kontrak setengah musimnya tak diperpanjang.
Nick sudah dipastikan bermain, minimal, semusim lagi karena dikontrak satu setengah musim.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.