Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kabar Bursa Transfer Persebaya: Manajemen Bajul Ijo Umumkan Daftar Pemain yang Dilepas

Sementara untuk nasib pemain yang dilepas, Ram Surahman menegaskan akan memberikan infonya hari ini, Senin (30/12/2019).

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Kabar Bursa Transfer Persebaya: Manajemen Bajul Ijo Umumkan Daftar Pemain yang Dilepas
Surya/Habibur Rohman
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso (tengah) memimpin latihan anak buahnya di Lapangan Polda Jatim, Kota Surabaya, Jawa Timur, Jumat (1/11/2019). Dalam latihan tersebut, pelatih Aji Santoso berusaha menggali potensi pemain dengan melakukan komunikasi secara terpisah. Surya/Habibur Rohman 

Pasalnya, Aji merupakan pelatih yang mengorbitkan Arif Satria di Liga 1 (2018) setelah sebelumnya pemain 24 tahun itu hanya bermain di Liga 3.

Meski santer dikaitkan, Arif belum bisa membuka secara gamblang tentang nasibnya di musim mendatang.

Pemain 24 tahun itu akui enggan bicara tim lain sebelum kontraknya bersama Persela selesai 31 Desember 2019 bulan ini.

“Itu (bergabung dengan Persebaya) kan kabarnya, masih belum resmi, rumor dan dikaitkan dengan satu tim sah-sah saja, tapi yang jelas gak mungkin semua di up ke Media,” terang Arif Satria pada Surya.co.id, Minggu (29/12/2019).

Meski enggan menjawabtim yang akan menjadi pilihannya, pemain dengan tinggi 182 cm itu mengaku banyak tim mulai mendekatinya.

 “Ada banyak (tim menghubungi), sekitar 6-7 tim lokal. Belum bisa disebut, cukup menjadi penasaran media saja,” ucap Arif sambil tersenyum.

Dari 6-7 tim ini disampaikan Arif cukup serius dan intens berkomunikasi dengannya.

BERITA TERKAIT

“6-7 tim sudah mulai menghungin saya, baik melalui agen maupun managemen langsung,” kata Arif.

Meski belum bisa menyampaikan secara pasti tim mana yang akan menjadi pilihannya.

Arif akui bahwa ia dengan Aji Santoso memang sangat dekat.

Bahkan, sejak dirinya di Persela hingga saat ini terus berkomunikasi secara intens.

“Komunikasi pasti lancar, orang dia (Aji Santoso) yang bawa saya,” katanya.

Belum menentukan pilihan, Arif saat ini menghabiskan masa liburannya di Yogyakarta.

Ia juga belum tau, tiga hari tersisa hingga 31 Desember ini akan kembali ke Lamongan.

Halaman
123
Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas