Persebaya Surabaya Resmi Datangkan Arif Satria, Bayu Nugroho dan Ricky Kambuaya
Persebaya Surabaya resmi datangkan Arif Satria, Bayu Nugroho dan Ricky Kambuaya, Kamis (2/1/2020)
Penulis: Gigih
Selain itu, adanya rumor Makan Konate bergabung ke Persebaya Surabaya juga mempertegas pernyataan Aji Santoso.
Pasalnya, sebelumnya Aji Santoso menyebutkan bahwa ia mencari sosok playmaker apabila mendatangkan pemain asing.
Ini sesuai dengan kebutuhan tim sekaligus dipertegas dengan pernyataan Robert Alberts yang menyangkal bahwa Konate akan ke Persib Bandung.
Selain keempat nama tersebut, terbaru ada nama bek PSS Sleman Asyraq Gufron Ramadhan.
Nama Asyraq Gufron sangat tidak asing bagi penggemar sepakbola Surabaya, pasalnya, pemain kelahiran 9 Februari 1996 ini tumbuh dan besar di kota Surabaya.
Bahkan sang pemain nampak sangat emosional kala PSS mengalahkan Persebaya Surabaya di Gelora Bung Tomo, bulan Oktober 2019.
Gufron menangis kala menemani Seto Nurdiantoro di jumpa pers usai laga, bahkan secara gamblang Gufron menyebut dirinya memiliki jiwa Persebaya Surabaya.
Menarik melihat apakah kelima pemain yang dirumorkan bergabung ke Persebaya ini benar-benar akan berseragam Bajol Ijo musim depan.
Persebaya Surabaya akan menggelar latihan perdana mereka pada hari Senin(6/1/2020).
Sebelumnya, Persebaya kembali merilis pemain yang bertahan di skuat Bajul Ijo untuk musim 2020, Rabu (1/1/2020).
Kali ini total ada enam pemain yang diperpanjang kontraknya dan mereka adalah para pemain yang turut membawa Persebaya juara Liga 2 2017 lalu.
Keenam pemain tersebut adalah Rendi Irwan, Oktafianus Fernando, M. Syaifuddin, Abu Rizal Maulana, Irfan Jaya, dan M. Hidayat.
Keenamnya bagi Persebaya memiliki jasa yang besar saat menajdi juara Liga 1 2017, menempati peringkat lima di Liga 1 2018 dan terakhir membawa Bajul Ijo di posisi kedua Liga 1 2019, dilansir dari situs resmi Persebaya.
Mengenai perpanjangan kontrak para pemian ini, terkhusus Rendi Irwan, salah satu pemain senior di klub Persebaya.