Persipura Jayapura Tegaskan Jacksen F Tiago Bertahan di Mutiara Hitam, Persija Gigit Jari
Kubu Persija harus dipaksa gigit jari setelah Persipura menegaskan pihaknya tidak akan melepas Jacksen F. Tiago ke tim manapun.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Husein Sanusi
"Kami belum memutuskan siapa yang keluar atau siapa yang tetap, belum sama sekali,” ujar Ketua Umum Persipura Jayapura tersebut.
“Pasti akan diumumkan satu dua hari kedepan, termasuk beberapa pemain Papua yang direkrut,” tambahnya
Pria yang akrab disapa BTM tersebut juga menjelaskan permasalahan pemain nantinya akan diserahkan secara penuh kepada jajaran pelatih.
Menurutnya, pihak manajemen tidak mempunyai hak untuk menghentikan maupun mengeluarkan pemain.
Apalagi turut serta dalam perekrutan pemain baru yang akan didatangkan.
"Karena kebutuhan harus ada pada pelatih dan pelatih yang lebih memahami dan mengetahui pemain ini butuh atau tidak, semua tergantung pelatih yang menilai fisik dan daya tahan tubuh pemain,” jelasnya
Terakhir, manajemen Persipura juga memastikan akan ada pemain-pemain berdarah asli Papua yang akan dipromosikan ke skuat utama.
Persija Jakarta Hingga Kini Belum Miliki Pelatih Baru
Mantan Pelatih Persija Jakarta, Edson Tavares resmi jadi pelatih Borneo FC untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2020.
Kabar mengejutkan hadir usai mantan pelatih Persija Jakarta secara resmi menangani tim asal Kalimantan, Borneo FC.
Hal tersebut nampak di laman Instagram Borneo FC, @borneofc.id.
Edson Tavares menggantikan Mario Gomez yang memutuskan berlabuh bersama Arema FC
Dengan ini, praktis hanya Persija Jakarta yang masih belum mengumumkan siapa pelatih mereka musim depan.
Borneo FC secara resmi menunjuk Edson Tavares sebagai pelatih baru untuk kompetisi musim 2020.