Daftar Pemain Persebaya untuk Musim 2020: Termasuk Dua Pemain Asing Anyar
Laga ini juga akan menjadi laga resmi pertama dua pemain asing Persebaya lain, yaitu Aryn Williams (Brasil) dan Mahmoud Eid (Palestina).
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
SURABAYA – Saat ini Persebaya Surabaya memiliki 29 pemain.
29 pemain itu terdiri dari 17 pemain lama, dan 12 pemain baru.
Total pemain ini termasuk pemain yang masa kontraknya akan berakhir pada 31 Januari 2020, yaitu Osvaldo Haay dan Abdul Rohim.
Baca: Analisis Tim dengan Pertahanan dan Lini Serang Tersolid Musim 2020: Perbandingan Persib-Persebaya
Baca: Gaji Tak Dibayarkan Klub Belgia, Firza Andika Ingin Pulang ke Indonesia dan Bela PSM Makassar
Baca: Prediksi Formasi Persija Jakarta Musim 2020: Lini Tengah Solid, Winger Gesit, Barisan Depan Sangar
Baca: Pelatih Persib Inginkan Irfan Bachdim yang Akan Dibuang Bali United: Syarat Deal Kurang Dua Hal
Baca: Seputar Helikopter yang Angkut Kobe Bryant: Mewah Bak Limosin Terbang
Media Officer Persebaya, Nanang Prianto menjelaskan laga uji coba kontra tim asal Malaysia, Sabah FA akan menjadi ajang launching tim Persebaya musim ini.
Laga uji coba antara Persebaya vs Sabah FA akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya pada 8 Desember 2020.
“Uji coba yang sudah fix adalah lawan Sabah FA pada 8 Februari 2020.”
“Karena pemain sudah lengkap, pertandingan itu sekaligus launcing tim,” terang Nanang kepada SURYAMALANG.COM, Senin (27/1/2020).
Saat ini ada dua pemain asing Persebaya belum bergabung dengan tim, yaitu David da Silva (Brasil) dan Makan Konate (Mali).
Dua pemain asing itu sama-sama masih ada di negara masing-masing.
“Saat pertandingan nanti, tim sudah lengkap, termasuk Makan Konate dan David,” kata Nanang.
Laga ini juga akan menjadi laga resmi pertama dua pemain asing Persebaya lain, yaitu Aryn Williams (Brasil) dan Mahmoud Eid (Palestina).
Bajol Ijo belum diperkuat pemain asing saat uji coba menjamu Persis Solo di Stadion GBT pada 11 Januari 2020.
Aryn berada di negaranya. Sedangkan Mahmoud Eid tidak dimainkan alasan kebugaran karena baru bergabung dengan tim.
Saat pemusatan latihan di Yogyakarta, Persebaya pun tidak menggelar laga uji coba.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.