Mario Gomez Temukan Masalah Arema FC Usai Tertahan oleh Semeru FC di Publik Kanjuruhan
Mario Gomez selaku pelatih kepala Arema FC melakukan evaluasi setelah pertandingan uji coba menjamu tim asal Lumajang.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Disinggung mengenai hasil imbang lawan tim kontestan Liga 2, Mario Gomez menyanggah sejak awal pertandingan uji coba tidak ditujukan untuk meraih kemenangan.
Ia lebih memprioritaskan sejauh mana anak asuhnya mau berkeja keras dalam setiap pertandingan yang dilakoni.
“Saat ini momennya pra-musim, tugas kami bekerja keras, yang terpenting kami bisa bermain."
"Kemenangan mungkin penting, tapi yang lebih penting adalah bekerja keras sebaik mungkin," imbuh pelatih Arema FC itu.
Hal senada juga diungkapkan oleh Hendro Siswanto.
Gelandang bertahan yang dilaga kontra Semeru FC bertugas sebagai kapten tim Singo Edan itu menilai timnya masih mmebutuhkan waktu untuk menjalin kekompakan.
“Kami saat ini masih dalam masa pra-musim. Kami melahap banyak menu latihan fisik." terang pemain yang pernah merumput bersama Persela Lamongan itu.
Ia juga menambahkan, banyaknya pemain yang bergabung juga membutuhkan waktu dan penyesuasian selaras dengan instruksi pelatih anyarnya Singo Edan musim 2020.
Tim ini masih dalam tahap persiapan agar lebih kompak lagi ke depannya, karena banyak pemain baru juga,” tambah Hendro Siswanto.
Gelandang asal Tuban itu berhara untuk musim ini, Singo Edan mampu kembali menemukan form terba9knya.
“Semoga ke depannya Arema bisa lebih baik lagi di kompetisi," pungkas Hendro Siswanto.
Selain melakukan laga uji coba, Arema FC dijadwalkan mengikuti turnamen pra musim Piala Gubernur Jatim.
Sebanyak delapan tim ikut berpartisipasi dalam turnamen pra musim tersebut.
Diantaranya ialah Arema FC, Persebaya, Madura United, Persela Lamongan, Persik Kediri, Persija Jakarta, Sabah FA dan Bhayangkara FC.
(Tribunnews.com/Giri)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.