Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bek Persija Jakarta Langsungkan Pernikahan di Tengah Wabah Virus Corona

Bek Persija Jakarta, Alfath Faathier tidak mengurungkan niatnya untuk melangsungkan pernikahan meski sedang dalam situasi Pandemi Corona.

Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Bek Persija Jakarta Langsungkan Pernikahan di Tengah Wabah Virus Corona
Media Persija
Alfath Faathier, Bek Persija Jakarta melangsungkan Pernikahan 

TRIBUNNEWS.COM - Bek Persija Jakarta, Alfath Faathier tidak mengurungkan niatnya untuk melangsungkan pernikahan meski sedang dalam situasi Pandemi Corona.

Indonesia saat ini sedang dilanda pandemi virus Corona.

Namun hal itu tidak menyurutkan niat bek milik Persija, Alfath Faathier untuk melangsungkan pernikahannya.

Wanita yang berhasil membuat hati Faathier luluh adalah Ratu Rizky Nabila.

Baca: Reaksi Arema FC, Persebaya Surabaya & Persija Jakarta soal Keputusan PSSI Tangguhkan Kompetisi

Baca: Pemain Muda Persija Legowo Gagal Training Camp dengan Timnas Indonesia U-19

Keduanya melangsungkan akad nikah pada Minggu (29/3/2020) pagi di daerah Jakarta Selatan.

Sayangnya mereka tidak bisa mengadakan acara resepsi karena saat ini sedang dalam wabah COVID-19.

Namun, meskipun tidak bisa mengadakan resepsi, Faathier merasa terharu dengan antusiasme para pendukung Persija yang biasa dipanggil Jakmania.

BERITA REKOMENDASI

“Ini memang akad nikah tetapi rasa resepsi di balik wabah COVID-19."

"Antusiasme Jakmania luar biasa dan membuat kami terharu sekaligus bahagia,” terang Faathier dilansir laman resmi Persija.

Baca: Persija Jakarta Libur, Sebagian Pemain Pulang Kampung dan Berharap Virus Corona Cepat Berlalu

Baca: Batal Ikuti TC Timnas Indonesia U-19 Karena Virus Corona, 2 Pemain Persija Geber Latihan di Rumah

Baca: Persija Jakarta Sangat Terpukul dengan Situasi Merebaknya Virus Corona Saat ini

Baca: Daftar Tim Liga 1 yang Menambah Masa Libur Akibat Pandemi Corona: Persija, Madura United hingga PSM

Baca: Membedah Taktik Sergio Farias di Persija, Pola Serangan dari Lini Pertahanan hingga Peran Evan Dimas

Dirinya berharap dapat menjadi imam yang baik dan dengan menikah bisa lebih konsisten dalam pekerjaanya sebagai pemain sepak bola.

“Harapannya saya ingin menjadi imam yang baik, semakin konsisten pada pekerjaan dan mudah-mudahan segera diberikan momongan,” pungkasnya.

Alfaht Faathier sendiri baru bergabung dengan Persija pada awal musim 2020 setelah didatangkan dari Madura United.


Sayangnya dari dua laga Liga 1 2020 yang sudah dijalani tim berjuluk Macan Kemayoran ini Faathier masih belum mendapatkan kesempatan unjuk gigi.

Dan tampaknya pemain asal Purwakarta, Jawa Barat ini harus bersabar lebih lama mengingat Liga 1 2020 sedang dihentikan setidaknya hingga 29 Mei 2020 mendatang.

(Tribunnews/Haikal)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas