Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Petinggi Sriwijaya FC Ajak Ratu Tisha Bergabung Menjadi Manajer Tim

Wakil Direktur Utama PT Sriwijaya Optimis Mandiri (PT SOM), Hendri Zainuddin mengaku sudah mengajak Ratu Tisha untuk bergabung dengan Sriwijaya FC.

Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Editor: Wulan Kurnia Putri
zoom-in Petinggi Sriwijaya FC Ajak Ratu Tisha Bergabung Menjadi Manajer Tim
Tribunnews/Abdul Majid
Sekretaris Jendral PSSI, Ratu Tisha saat diwawancarai seusai bertemu dengan Sesmenpora bahas persiapan Piala Dunia U-20 2021 di Kemenpora, Senayan, Jakarta, Kamis (21/11/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Mantan Sekjen Federasi Sepak Bola Indonesia (PSSI), Ratu Tisha ditawari Sriwijaya FC untuk bergabung sebagai manajer tim.

Pasca mundur dari kursi Sekretaris Jendral (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha langsung mendapat tawaran untuk kembali bekerja dalam dunia sepak bola.

Kali ini adalah Sriwijaya FC yang serius ingin datangkan Ratu Tisha sebagai manajer tim.

Baca: Kaget Ratu Tisha Mundur, Bagus Kahfi: Orangnya Kuat dan Pejuang Tinggi

Baca: BREAKING NEWS : Mundur Dari Sekjen PSSI, Ratu Tisha Diminta Bergabung ke Sriwijaya FC

Hal ini ditawarkan langsung oleh Wakil Direktur Utama PT Sriwijaya Optimis Mandiri (PT SOM), Hendri Zainuddin.

Hendri sudah menawarkan jabatan sebagai manajer tim kepada Ratu Tisha.

"Saya tawarkan jabatan manajer Sriwijaya FC kepada ibu Ratu Tisha," ujar Hendri dilansir Tribun Sumsel.

Alasan Hendri mengajak Ratu Tisha untuk bergabung adalah dia memiliki potensi besar.

Berita Rekomendasi

Selain itu, pengalaman Ratu Tisha sangat memahami dunia sepak bola mordern saat ini.

Baca: Tanggapan dan Apresiasi COO Bhayangkara FC Terkait Mundurnya Ratu Tisha Sebagai Sekjen PSSI

Baca: Petinggi Bhayangkara FC Berharap Mundurnya Ratu Tisha Bukan Karena Tekanan

Dirinya pun sudah menginstruksikan pengurus klub untuk menghubungi Tisha.

"Semoga saja bu Ratu Tisha bersedia. Sudah saya instruksikan pengurus klub untuk menghubungi bu Ratu," ungakp Hendri.

Dirinya pun saat ini mengaku masih menjadi manajer tim sembari mencari sosok yang tepat.

"Saat ini terpaksa saya masih mengemban Manajer tim sembari mendapatkan sosok yang terbaik," pungkasnya.

Sebelumnya, Ratu Tisha selaku Sekretaris Jenderal PSSI secara resmi telah mengundurkan diri dari jabatannya, Senin (13/4/2020) sore.

Keputusan mengundurkan diri tersebut disampaikan langsung oleh yang bersangkutan lewat akun Instagram pribadinya, @ratu.tisha.

Ratu Tisha dinilai menjadi satu di antara sosok kunci keberhasilan Indonesia didapuk sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2021.

Berikut ini pernyataan pengunduran diri Ratu Tisha sebagai Sekretaris Jenderal PSSI:

"Dear Friends" sapa Ratu Tisha.

"⁣Dear friends, Hari ini Senin, 13 April 2020, melalui surat, saya telah resmi mengundurkan diri dari posisi Sekretaris Jenderal PSSI".

"Saya bersyukur pernah meraih kesempatan bekerja untuk melayani Anggota PSSI, pemain, pelatih, wasit, match commissioner, instruktur, dan para pecinta sepakbola sejak 17 Juli 2017".

"Bersama-sama kita telah memeriahkan kursus kepelatihan dan perwasitan di berbagai provinsi, memutar rantai Amatir dan Elit Usia Muda".

"Membangun kerjasama dengan federasi kelas dunia, menghidupkan lini usaha kreatif, mengibarkan kembali sepakbola putri, dan puncaknya adalah terpilihnya Indonesia sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20,".

"Sebuah kebanggaan yang tidak dapat terwujud tanpa dukungan Pengurus & Anggota PSSI, Pemerintah, dan stakeholder sepakbola, termasuk kamu; setiap individu yang sedang mendengarkan pesan ini,".

"Jangan pernah berhenti untuk mendukung sepakbola Indonesia,".

"Yakin selalu ada harapan bagi yang berdoa, selalu ada waktu yang tepat bagi yang bersabar & selalu ada jalan bagi yg tidak pernah lelah berusaha,".

"Pada suatu kesempatan dengan para sahabat, saya pernah berkata hati saya, kalau dibelah, isinya hanya sepakbola”.

"I have loved you for a thousand years, and I will love you for a thousand more Because we love football," pungkasnya.

Ratu Tisha sendiri menjabat sebagai Sekrataris Jenderal PSSI sejak 17 Juli 2017.

(Tribunnews/Haikal, Dwi Setiawan) (Tribun Sumsel/Novaldi Hibaturrahman)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas