Jadwal Bundesliga Jerman Akhir Pekan Ini: Bayern Munchen & Borussia Dortmund dapat Lawan Enteng
Jadwal Liga Jerman atau Bundesliga pekan ke-27, Bayern Munchen dan Borussia Dortmund akan melakoni laga mudah.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
Sejauh ini, Wolfsburg menempati posisi keenam di klasemen sementara Bundesliga dengan raihan 39 poin.
Adapun Borussia Dortmund yang menempel sang pemuncak klasemen berada di urutan kedua dengan koleksi angka 54.
Pun dengan Bayern Munchen yang pada akhir pekan nanti akan memperoleh lawan yang tergolong mudah.
The Bavarian (julukan Munchen) akan melakoni laga kandang menjamu Eintracht Frankfurt, Sabtu (23/5/2020).
Laga yang akan berlangsung di Stadion Allianz Arena itu diprediksi akan menjadi kemenagan mudah bagi sang tuan rumah.
Prediksi tersebut berdasarkan pada hasil pertandingan terakhir kedua tim.
Baca: Catatan Menarik Bundesliga Pekan ke-26, Dari Rekor Lewandowski, Hingga Wawancara Erling Haaland
Baca: Catatan Menarik Bundesliga Pekan ke-26, Dari Rekor Lewandowski, Hingga Wawancara Erling Haaland
Pada pekan lalu, Robert Lewandowski dan kawan-kawan sukses melumat Union Berlin dengan skor 2-0.
Bahkan jika berkaca pada lima laga terakhir tim asuhan Hansi Flick itu, mereka selalu meraih kemenangan.
Catatan kontras justru dimiliki oleh sang tamu.
Eintracht Frankfurt dalam catatannya, di lima pertandingan terakhir mereka baru mengemas 1 kemenangan, 1 imbang, dan 3 kali kekalahan beruntun.
Jika Bayern Munchen saat ini tengah nyaman di pucuk klasemen, namun beda halnya dengan tim tamu.
Frankfurt saat ini berada di posisi ke-13 dengan koleksi 28 poin.
Posisi tersebut dinilai belum aman dari jurang degradasi mengingat margin poin dengan penghuni zona merah yang tak terlalu jauh.
Jadwal Pertandingan Budesliga Jerman Akhir Pekan ini: