Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Putra Mantan Pelatih Timnas Indonesia Gabung Granada: Sempat Diincar 5 Klub Spanyol

Putra dari mantan pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla kini resmi berseragam Granada, sempat diincar oleh lima klub Liga Spanyol lainnya.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Putra Mantan Pelatih Timnas Indonesia Gabung Granada: Sempat Diincar 5 Klub Spanyol
Herka Yanis/JUARA.net
ILUSTRASI - Putra Mantan Pelatih Timnas Indonesia Gabung Granada: Sempat Diincar 5 Klub Spanyol 

TRIBUNNEWS.COM - Putra mantan pelatih Timnas Indonesia resmi bergabung ke klub yang berkompetisi di sepak bola Spanyol, Granada.

Pemain yang dimaksud ialah Luis Milla Manzanares.

Tepat sekali, Luis Milla Manzanares merupakan putra dari pelatih asal Spanyol yang pernah membesut Timnas Merah-Putih Indonsia, Luis Milla Aspas.

Baca: Harapan Luis Milla untuk Indonesia di Piala Dunia U20 2021, Singgung Masalah Kinerja PSSI

Baca: Jadi Andalan Luis Milla, 4 Pemain Ini Tak Dipanggil Shin Tae-yong

Sebelum bergabung ke Granada, Luis Milla membela klub Divisi Segunda, Tenerife.

Pemain berusia 25 tahun itu akan bergabung bersama Granada dengan durasi kontrak empat tahun ke depan.

Granada mendapatkan Luis Milla dengan mahar 5 juta euro atau setara Rp 86 miliar rupiah.

Granada tertarik mendatangkan Luis Milla berkat penampilannya yang mampu mengoleksi delapan gol dan enam assist bersama Tenerife musim ini.

Berita Rekomendasi

Sebelum bergabung ke Granada, Luis Milla sempat dibidik empat klub Spanyol yakni Levante, Real Valladolid, Osasuna, dan Huesca.

Namun ternyata, menurut laporan Marca yang dikutip BolaSport.com, Luis Milla lebih tertarik untuk bergabung bersama Granada.

Baca: Tanggapan Luis Milla Setelah Melihat Komposisi Pemain Timnas Indonesia Pilihan Shin Tae-yong

Baca: Debut di Bawah Luis Milla, Pemain Naturalisasi Ini Dipanggil Shin Tae-yong

Luis Milla tertarik bergabung ke Granada karena klub berjulukan El Grana itu akan bermain di UEFA League musim depan.

Sebab, skuat asuhan Diego Martinez itu mengakhiri La Liga Spanyol di posisi ketujuh dan sekaligus menjadi pencapaian terbaik mereka sejak 1974.

Luis Milla juga sudah menyampaikan salam perpisahan dengan klub lamanya tersebut di media sosialnya.

Artikel ini telah tayang di Bolasport dengan judul "Dibidik 5 Klub Spanyol, Luis Milla Pilih Gabung Granada"

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Real Madrid
19
13
4
2
43
19
24
43
2
Atlético Madrid
18
12
5
1
33
12
21
41
3
Barcelona
19
12
2
5
51
22
29
38
4
Athletic Club
19
10
6
3
29
17
12
36
5
Villarreal
18
8
6
4
34
30
4
30
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas