Coret 11 Pemain Timnas Indonesia U-19, Bukti 'Tangan Besi' Shin Tae-yong
Tangan besi disini berarti bahwa Shin Tae-yong mempunyai kekuasaan penuh dalam menentukan skuad terbaik Timnas Indonesia U-19.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM - PSSI baru saja mengumumkan bahwa ada pengurangan pemain dalam pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-19, pada Selasa (11/8/2020).
Sebanyak 11 pemain Timnas Indonesia U-19 harus tercoret dari skuad yang dipimpin Shin Tae-yong.
Pencoretan 11 pemain yang dilakukan Shin Tae-yong menjadi bukti bahwa dirinya mempunyai tangan besi.
Baca: Shin Tae-yong Mulai Geber Intensitas Latihan Timnas Indonesia: Asupan Makanan Super-Ketat
Baca: Shin Tae-yong Sebut Fisik dan Stamina Timnas Indonesia Jadi Drop Setelah Jalani Isolasi Diri 14 Hari
Tangan besi di sini berarti bahwa Shin Tae-yong mempunyai kekuasaan penuh dalam menentukan skuad terbaik Timnas Indonesia U-19.
Dikutip dari laman PSSI, Shin Tae-yong pun mengakui bahwa 11 pemain yang tercoret ini memang tidak termasuk dalam skema yang ia siapkan.
Meskipun demikian, pelatih asal Korea Selatan memastikan tetap mengikuti perkembangan dari 11 pemain yang baru saja tercoret tersebut.
“Mereka tidak bisa dikatakan kalah bersaing, namun kami harus mengurangi dan memilih pemain yang akan lanjut ke TC selanjutnya terutama ke luar negeri (Korea Selatan/Eropa),” kata Shin Tae-yong dikutip dari laman PSSI.
Mantan juru taktik negeri Ginseng tersebut mengaku telah memberikan sejumlah materi pada latihan Timnas Indonesia U-19.
“Pada pekan ini kami sudah memberikan peningkatan materi dalam latihan."
"Selain itu, kami juga akan mengasah mental dan terus memberikan nutrisi yang baik kepada pemain,” jelasnya.
Baca: Shin Tae-yong Bocorkan Alasan Utama Panggil Elkan Baggott
Baca: Zainudin Amali Ingatkan Pemain Timnas Indonesia U-19 Agar Patuhi Arahan Shin Tae-yong
Kabar tercoretnya 11 pemain Timnas Indonesia U-19 ini juga mengundang tanggapan Ketum PSSI.
Mochamad Iriawan yang menjabat sebagai Ketua Umum PSSI pun mendukung apa yang diputuskan oleh Shin Tae-yong.
Pria yang akrab disapa Iwan Bule tersebut juga memberikan motivasi kepada 11 pemain yang belum beruntung dalam kesempatan TC kali ini.
“Setelah mendapat informasi dari pelatih Shin Tae-yong, 11 pemain ini kami kembalikan ke klub," ujar Iwan Bule.