Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Evgeny Budnik Tendangannya Keras kata Kiper Persita Tangerang

Seorang kiper tentu sudah paham betul resiko menerima tendangan keras dari pemain lawan.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Evgeny Budnik Tendangannya Keras kata Kiper Persita Tangerang
Youtube
Try Hamdani 

Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM, Rafsanzani Simanjorang

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Seorang kiper tentu sudah paham betul resiko menerima tendangan keras dari pemain lawan.

Try Hamdani, kiper Persita Tangerang pun cukup tahu apa yang akan dihadapi kala menjaga mistar gawang, tendangan jarak jauh, jarak dekat tentu masuk di dalamnya.

Namun, ada yang menarik kala pemain kelahiran 3 Januari 1994 menjawab pertanyaan Warta Kota, Rabu (12/8/2020) kemarin dalam sesi rindu pendekar yang dibawakan oleh media officer Persita, Yetta Angelina.

Evgeny Budnik, Striker Persita Tangerang asal Ukraina
Evgeny Budnik, Striker Persita Tangerang asal Ukraina (wartakotalive.com/Rafsanzani Simanjorang)

Soal striker pemilik tendangan terkuat yang pernah dihadapi, Try Hamdani justru menyebut nama rekan satu timnya, Evgeny Budnik.

"Tendangan Budnik itu keras bagai roket," ujar Try.

Try merasakan betul bagaimana harus menahan derasnya aliran bola dari kaki seorang penyerang asal Ukraina tersebut meskipun hanya dalam sesi latihan.

Try Hamdani berlatih kekuatan dibawah pengawasan fisioterapis Persita.
Try Hamdani berlatih kekuatan dibawah pengawasan fisioterapis Persita. (wartakotalive.com/Rafsanzani Simanjorang)
Berita Rekomendasi

Artinya, pemain Persita begitu serius dalam mempersiapkan diri, sehingga dalam game latihan pun setiap pemain begitu serius layaknya pertandingan.

Meskipun begitu, Try juga menyebutkan pemain Liga 1 Indonesia lainnya juga punya tendangan keras, dan sebagai kiper, mereka telah dibekali cara untuk menahan bola agar tidak masuk ke jaring gawang.

"Pemain Liga 1 Indonesia juga banyak yang keras, tapi setiap kiper ada teknik untuk mengamankan bola," tutupnya.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas