Hasil Final Liga Champions Tadi Malam - PSG Kalah dari Bayern Munchen, Herrera: Kami Sulit Tidur
Gelandang PSG, Ander Herrera menyebut kekalahan timnya atas Bayern Munchen membuatnya akan sulit tidur selepas pertandingan, Senin (24/8/2020).
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Ander Herrera mengungkapkan kekalahan yang diderita timnya, Paris Saint-Germain (PSG) atas Bayern Munchen di final Liga Champions membuatnya kesulitan untuk tidur.
PSG harus menerima kenyataan pahit kalah dari Bayern Munchen di laga final Liga Champions, Senin (24/8/2020).
Berlangsung di Stadion Da Luz, Portugal, Bayern Munchen mampu memenangkan pertandingan dengan skor tipis 1-0.
Baca: Gol Tunggal Mantan Pemain PSG, Bawa Bayern Munchen Juara Liga Champions 2019/2020
Baca: Hasil Final Liga Champions, Kalahkan PSG, Bayern Munchen Resmi Jadi Juara
Satu-satunya gol yang tercipta di laga final Liga Champions musim ini dilesakkan oleh Kingsley Coman.
Ander Herrera pun tak bisa menyembunyikan kekecewaannya usai menelan kekalahan tersebut.
Bahkan ia menyebut bahwa hasil pahit itu akan terus teingat dalam setiap benak pemain PSG.
Mengingat peluang mereka untuk mengukir sejarah baru di pentas kompetisi elite Benua Biru terbuka lebar.
Namun hasil berbicara lain, gol semata wayang dari Coman membuyarkan harapan mereka.
"Saat ini sulit untuk tidur, sulit untuk berbicara, sulit untuk dijelaskan," tukas mantan pemain Manchester United itu, dikutip dari laman UEFA.
"Tapi, mulai besok, setidaknya saya, dan saya yakin rekan satu tim saya juga, kami akan melakukannya mulai lagi. Kami telah membangun sesuatu yang sangat, sangat penting bagi klub."
Menurut pemain asal Spanyol itu, PSG tidak selayaknya untuk bermuram durja untuk waktu yang lama.
Mengingat mereka di musim ini telah menyabet empat gelar domestik di kompetisi Ligue 1.
Kami harus memikirkan hal-hal yang telah kami lakukan musim ini, grup yang kami ciptakan, atmosfer yang kami ciptakan di klub."
"Kami telah memenangkan empat gelar dan kalah di final Liga Champions - tanpa layak, saya pikir," terang Andre Herrera.