2 Alasan Utama Manchester United Gagal Boyong Ousmane Dembele dari Barcelona
Setidaknya terdapat 2 alasan penting dibalik kegagalan Manchester United mewujudkan harapannya untuk bisa mendatangkan Ousmane Dembele dari Barcelona.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri

TRIBUNNEWS.COM - Setidaknya terdapat dua alasan penting dibalik kegagalan Manchester United mewujudkan harapannya untuk bisa mendatangkan Ousmane Dembele pada bursa musim panas ini.
Meskipun Dembele kerap dilanda permasalahan cedera, Manchester United tak sungkan menaruh minat guna mendatangkan sang pemain.
Hal ini dikarenakan kehadiran Dembele dipandang sebagai opsi pengganti setelah Jadon Sancho tak kunjung merapat ke Manchester United.
Selain itu, bakat dan gaya permainan Dembele dinilai cocok dengan filosofi yang diusung Ole Gunnar Solskjaer selaku pelatih tim setan merah.
Baca: Gelandang Atletico Madrid Thomas Partey Resmi Gabung ke Arsenal
Baca: Potensi Kekuatan Inter Milan Hentikan Dominasi Juventus di Panggung Liga Italia
Usut demi usut, awalnya Manchester United ingin mendatangkan Dembele dengan status pinjaman dari Barcelona.
Manchester United cukup paham jika Dembele mulai tersisih dari skuad Barcelona semenjak diterpa permasalahan cedera.
Ketika kondisi Dembele telah pulih seperti saat ini, ia ternyata belum bisa menembus skuad utama Barcelona.
Hal ini dikarenakan ia kalah bersinar dengan Ansu Fati dan Philippe Coutinho pada awal musim ini.
Situasi itulah yang sebenernya ingin dimanfaatkan oleh Manchester United guna bisa membujuk Dembele.
Baca: Edinson Cavani Bocorkan Alasan Pilih Nomor Punggung Legendaris Manchester United
Hanya saja pada akhirnya Manchester United gagal mencapai kesepakatan untuk bisa merekrut Dembele.
Dilansir Mundo Deportivo, ada setidaknya dua alasan dibalik kegagalan Manchester United mewujudkan keinginannya tersebut.
Pertama, situasi keuangan yang tidak memungkinkan bagi Manchester merekrut Dembele pada bursa musim panas ini.
Akibat pandemi Covid-19, keuangan berbagai klub belahan dunia termasuk Manchester United mengalami gangguan.
Hal itulah yang membuat Manchester United enggan memenuhi permintaan Barcelona perihal Dembele.