Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga Inggris, Van Dijk & Thiago Terkapar, Jurgen Klopp Beri Penjelasan Terbaru

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp mengungkapkan perkembangan terbaru dari kondisi Virgil van Dijk dan Thiago Alcantara pasca laga melawan Everton.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Hasil Liga Inggris, Van Dijk & Thiago Terkapar, Jurgen Klopp Beri Penjelasan Terbaru
PETER BYRNE / POOL / AFP
Striker Everton Brazil Richarlison cedera di lapangan selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Everton dan Liverpool di Goodison Park di Liverpool, Inggris barat laut pada 17 Oktober 2020. PETER BYRNE / POOL / AFP 

"Dia bermain dengan rasa sakit, dia bermain dengan semua hal, tetapi dia tidak bisa terus bermain karena itu tidak baik," tukasnya menambahkan.

Sementara itu, Klopp juga memberikan perkembangan kondisi terbaru dari Thiago.

Pelatih asal Jerman itu menyebut Thiago sempat mengatakan kepadanya perihal situasi yang dialami saat ditekel Richarlison.

"Ketika saya meninggalkan lapangan, Thiago mengatakan kepada saya dalam situasi kartu merah dengan Richarlison, dia berpikir ia cedera," ujar Klopp.

"Kami akan melihat terlebih dahulu apakah itu baik atau tidak, tetapi jika dia merasa seperti ini kami perlu melihatnya," lanjutnya.

Kondisi Van Dijk maupun Thiago diharapkan membaik mengingat Liverpool akan melawat ke kandang Ajax dalam laga perdana Liga Champions, pertengahan pekan depan.

Jalannya Pertandingan Everton vs Liverpool

Liverpool selaku tim tamu langsung menggebrak dengan mencetak gol cepat pada menit ketiga.

BERITA TERKAIT

Berawal dari pergerakan Robertson dari sisi kiri penyerangan, ia melepaskan umpan manis yang berhasil disambut Sadio Mane.

Winger asal Senegal itu mampu mengkonversikan peluang tersebut menjadi gol pembuka bagi Liverpool.

Ketinggalan gol cepat membuat tim tuan rumah merasa tersentak dan mencoba meningkatkan agresivitas permainan.

Striker Liverpool Senegal Sadio Man merayakan gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Everton dan Liverpool di Goodison Park di Liverpool, barat laut Inggris pada 17 Oktober 2020.
PETER BYRNE / POOL / AFP
Striker Liverpool Senegal Sadio Man merayakan gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Everton dan Liverpool di Goodison Park di Liverpool, barat laut Inggris pada 17 Oktober 2020. PETER BYRNE / POOL / AFP (PETER BYRNE / POOL / AFP)

Hanya saja memang aliran bola Everton belum bisa lancar karena gegenpressing yang diterapkan para pemain Liverpool.

Memasuki menit kedelapan, Van Dijk terlihat kesakitan setelah berbenturan dengan Pickford di kotak penalti.

Setelah mendapatkan perawatan dari tim medis, Van Dijk harus ditarik keluar dan digantikan Joe Gomez.

Everton mendapatkan peluang emas pertamanya ketika Calvert-Lewin berhasil lepas dari penjagaan bek Liverpool.

Baca juga: Hasil Liga Inggris Everton vs Liverpool, Dominic Calvert-Lewin & Mohamed Salah Cetak Rekor

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas