Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Live Streaming AC Milan vs Lille Liga Eropa di SCTV, Diogo Dalot & Brahim Diaz Peluang Starter

Akses di sini, link live streaming SCTV laga AC Milan vs Lille Liga Eropa. Kick off laga pukul 03.00 WIB. Bisa nonton di HP.

Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Live Streaming AC Milan vs Lille Liga Eropa di SCTV, Diogo Dalot & Brahim Diaz Peluang Starter
Grafis Tribunnews.com/Ananda Bayu S
Live Streaming Sepak Bola - Akses di sini, link live streaming SCTV laga AC Milan vs Lille Liga Eropa. Kick off laga pukul 03.00 WIB. Bisa nonton di HP. 

TRIBUNNEWS.COM - Live streaming SCTV laga AC Milan vs Lille dalam lanjutan Liga Eropa bisa diakses dalam berita ini.

Pertandingan AC Milan vs Lille Liga Eropa akan berlangsung di San Siro, Jumat (6/11/2020) dini hari WIB.

Laga AC Milan vs Lille Liga Eropa kick off ukul 03.00 WIB dan akan disiarkan langsung di SCTV serta bisa diakses secara streaming melalui Vidio.com.

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli kemungkinan akan melakukan rotasi di pertandingan ini dengan kembali memainkan Diogo Dalot di sisi kiri pertahanan.

Baca juga: Kunci AC Milan Tampil Garang nan Tajam: Peran Vital Ibrahimovic & Bendungan Ala Bennacer-Kessie

Baca juga: Dua Regista Muda Masuk Daftar Beli AC Milan, Juventus & Inter Milan jadi Batu Sandungan

Menjamu Molde, Pioli menyebut timnya akan menghadapi pertandingan yang sangat alot.

Ia mengatakan, Lille punya banyak potensi untuk merepotkan timnya pada pertandingan ini.

"Ini akan menjadi pertandingan yang penting; kami dan mereka memiliki tren yang positif," buka Pioli di laman resmi klub.

Berita Rekomendasi

"Lille adalah tim yang bagus, ada banyak hal yang harus diwaspadai, tetapi tentu saja mengingat jadwal kami, akan ada beberapa perubahan untuk menjaga kebugaran pemain," lanjut Pioli.

"Kami ingin bermain dengan permainan yang menarik dan menghibur. Kami tim muda tetapi sudah dewasa di lapangan: kami bekerja sama dengan baik, kekuatan kami adalah keseimbangan."

"Kami sadar akan apa yang telah kami lakukan dengan baik dan tentang apa yang masih perlu kami perbaiki."

"Saya selalu percaya pada kualitas para pemain dan tim. Kami harus terus berkembang dan bisa lebih mematikan di depan gawang," tambahnya.

Baca juga: Prediksi Line up Arsenal vs Molde di Liga Eropa, Rotasi Arteta, Waspadai Transisi Tim Tamu

Baca juga: Tanggapan Menarik Ronald Koeman Sikapi Start Sempurna Barcelona di Liga Champions

Pada pertandingan ini, Brahim Diaz dan Diogo Dalot kemungkinan besar akan diturunkan sebagai starter.

"Kami datangkan Díaz dan Dalot karena kualitas yang mereka miliki. Mereka telah melakukannya dengan sangat baik untuk mempelajari gaya permainan kami dengan sangat cepat dan telah memberikan bantuan besar bagi tim."

"Mereka masih muda tapi sangat serius dan selalu ingin berkembang," kata Pioli.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas