Inter Milan Terancam Masuk Lubang Jarum Liga Champions, Samir Handanovic Angkat Bicara
Inter Milan kembali terancam gagal lolos dari babak fase grup ajang Liga Champions musim ini setelah menjalani start kurang mengesankan.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
Jelang melakoni laga matchday keempat melawan Real Madrid, Inter Milan tercatat belum mampu menuai satu pun kemenangan.
Tim berjuluk Nerazzurri itu sejauh ini baru memetik dua poin, hasil dari meraih dua hasil imbang dan satu kekalahan.
Dua hasil imbang yang didapatkan Inter Milan diraih saat menghadapi Shakhtar Donetsk dan Borussia Monchengladbach.
Sementara, kekalahan Inter Milan diderita saat mereka bermain menghadapi Real Madrid pada laga ketiga dengan skor 3-2.
Rentetan hasil mengecewakan tersebut membuat Inter Milan harus mendekam di dasar klasemen sementara Grup B.
Raihan dua poin membuat Inter Milan terancam kembali gagal lolos dari babak penyisihan grup sebagaimana musim lalu.
Baca juga: Gerah Soal Isu Konfliknya dengan Lionel Messi, Antoine Griezmann: Sudah Cukup!
Musim lalu, Inter Milan hanya menempati posisi ketiga pada babak penyisihan grup setelah kalah saing dari Barcelona dan Borussia Dortmund.
Nasib yang sama berpeluang dilakoni Inter Milan jika mereka tidak segera berbenah dan berjuang menyapu tiga laga sisa dengan raihan hasil maksimal.
Seandainya Inter Milan kembali gagal memenangkan laga melawan Real Madrid.
Maka peluang tim asuhan Antonio Conte melangkah ke babak berikutnya makin tipis.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)