Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

AC Milan Kembali Gagal Menang, Bukti Rossoneri Rindukan Kehadiran Ibrahimovic & Kjaer

Hasil imbang kembali diraih oleh AC Milan ketika melawat ke markas Genoa di Stadion Luigi Feraris, Kamis (17/12/2020) dinihari tadi.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in AC Milan Kembali Gagal Menang, Bukti Rossoneri Rindukan Kehadiran Ibrahimovic & Kjaer
instagram @alessio.romagnoli
Pemain AC Milan dnegan balutan jersey anyar mereka 

Sebelum mendapatkan hasil imbang melawan Genoa, AC Milan juga sempat bermain imbang ketika bersua Parma.

Dua hasil imbang secara beruntun bukanlah sesuatu yang bagus bagi tim AC Milan.

Apalagi hasil imbang tersebut membuat jarak poin AC Milan dengan Inter Milan yang berada pada posisi kedua semakin rapat.

AC Milan sejauh ini masih menduduki posisi puncak klasemen dengan perolehan 28 poin.

Sementara, Inter Milan terus mengejar dengan koleksi 27 poin hingga pekan 12 Liga Italia.

Dua hasil kurang maksimal yang didapatkan AC Milan seperti Rossoneri merindukan kehadiran dua pemain seniornya.

Terlebih AC Milan harus tertinggal gol dan nyaris kalah sebelum akhirnya memetik satu angka di akhir pertandingan.

Berita Rekomendasi

Dua pemain senior yang sepertinya dirindukan oleh AC Milan dan Stefano Pioli adalah Zlatan Ibrahimovic dan Simon Kjaer.

Dua sosok pemain berpengalaman itu harus absen dalam beberapa laga AC Milan lantaran cedera.

Absennya kedua pemain senior itu tentu cukup dirindukan oleh AC Milan.

Apalagi peran yang dijalankan oleh Ibrahimovic dan Kjaer terasa vital entah sebagai pembeda maupun pembeda tim.

Mentalitas dan ketenangan bermain dari keduanya juga sangat penting bagi AC Milan yang musim ini dihuni banyak pemain muda.

Jika Ibrahimovic berperan penting dalam urusan membobol gawang lawan.

Nama Kjaer justru memiliki peran sebagai benteng tangguh yang menghentikan langkah lawan untuk mencetak gol.

Tentu AC Milan berharap keduanya bisa kembali tampil dan membantu Rossoneri kembali ke jalur kemenangan pada laga-laga berikutnya.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
12
8
2
2
19
9
10
26
2
Atalanta
12
8
1
3
31
15
16
25
3
Fiorentina
12
7
4
1
25
10
15
25
4
Inter Milan
12
7
4
1
26
14
12
25
5
Lazio
12
8
1
3
25
14
11
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas