Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persikabo 1973 Tetap Berlatih dengan Protokol Kesehatan Ketat

Tim berjuluk Laskar Padjajaran itu kembali berlatih mulai 4 Januari lalu dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Persikabo 1973 Tetap Berlatih dengan Protokol Kesehatan Ketat
tribunbogor
Pemain belakang Persikabo 1973, Aditya Putra Dewa saat berlatih di Lapangan PMPP, Hambalang, Kabupaten Bogor 

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Yudistira Wanne

TRIBUNNEWS.COM, CITEUREUP - Persikabo 1973 menjadi salah satu tim kontestan Liga 1 yang tetap menggelar latihan meski penyelenggaraan kompetisi di Indonesia masih buram.

Tim berjuluk Laskar Padjajaran itu kembali berlatih mulai 4 Januari lalu dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.

Sekretaris tim Persikabo 1973, Rini Chandra membeberkan pihak manajemen tetap menggelar latihan meski kompetisi Liga Indonesia terhenti sejak pertengahan Maret 2021.

"Latihan tim itu dapat dipantau langsung oleh tim pelatih. Kalau latihan mandiri tentu akan berbeda dengan menu latihan yang diberikan tim pelatih," ujarnya.

Lebih lanjut, manajemen tim yang berasal dari Bumi Tegar Beriman itu berharap masing-masing pemainnya dapat menjaga kebugaran tubuhnya.

"Para pemain diharapkan dapat menjaga kebugaran selama kompetisi belum bergulir. Agar kebugaran tetap terjaga maka tim latihan bersama," tegasnya.

BERITA TERKAIT

Rini menambahkan, Persikabo 1973 tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat selama melangsungkan latihan tim.

Pemain serta ofisial kepelatihan Persikabo 1973 rutin dalam melaksanakan rapid test dan rapid test antigen.

"Yang pasti kami tetap disiplin menerapkan prokes (protokol kesehatan). Rutin rapid test dan baru saja melakukan rapid antigen," jelasnya.

Sementara itu, pada Jumat 15 Januari lalu, PT Liga Indonesia Baru (LIB) menggelar pertemuan secara virtual bersama dengan klub kontestan Liga Indonesia.

Hasil pertemuan PT LIB dengan klub akan dibawa ke dalam rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI. 

Rapat Exco PSSI direncanakan berlangsung pada 20 Januari 2021.

Adapun nasib dari Kompetisi musim 2020 akan ditentukan melalui rapat Exco PSSI.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas