Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Live Streaming Inter Milan vs Juventus, Liga Italia, Nerazzurri Berharap Tuah Lukaku, Live di RCTI

Adu ketajaman akan coba diperlihatkan oleh Romelu Lukaku dan Alvaro Morata ketika keduanya bertemu dalam tajuk Grande Partita Liga Italia.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Live Streaming Inter Milan vs Juventus, Liga Italia, Nerazzurri Berharap Tuah Lukaku, Live di RCTI
MIGUEL MEDINA/AFP
Penyerang Inter Milan, Romelu Lukaku (kiri) merayakan dengan penyerang Argentina Inter Milan Lautaro Martinez setelah mencetak gol penalti selama pertandingan sepak bola Serie A Italia Inter vs Torino pada 22 November 2020 di stadion Giuseppe-Meazza (San Siro) di Milan. 

TRIBUNNEWS.COM - Romelu Lukaku diharapkan kembali mampu menunjukkan tajinya guna membawa Inter Milan meraih hasil positif dalam laga melawan Juventus dalam laga lanjutan pekan 18 Liga Italia edisi pekan ini.

Duel sengit yang mempertemukan Inter Milan melawan Juventus sesaat lagi akan dilangsungkan di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (18/1/2021) dinihari.

Misi wajib menang diusung oleh kedua tim dalam rangka untuk menjaga asa bisa bersaing di jalur jaura musim ini.

Inter Milan selaku tuan rumah menurunkan kekuatan terbaiknya guna menuntaskan misi tersebut.

Duet Lautaro Martinez dan Romelu Lukaku kembali diharapkan bisa menjadi andalan dalam mengamankan tiga poin penuh di kandang sendiri.

Keduanya akan didukung oleh pergerakan gelandang tangguh semacam Arturo Vidal, Marcelo Brozovic, dan Nicollo Barella.

Sementara, Achraf Hakimi dan Ashley Young akan sama-sama bertugas menyisir sisi sayap lapangan.

BERITA TERKAIT

Di sektor pertahanan, Antonio Conte seperti biasa menerapkan formasi dengan tiga bek.

Milan Skriniar, Stefan De Vrij, dan Alessandro Bastoni menjadi tiga bek pilihan utama Inter Milan dalam laga ini.

Posisi penjaga gawang secara mutlak dipercayakan kepada Samir Handanovic.

Sementara itu, Juventu yang berstatus sebagai tim tamu juga menurunkan para pemain terbaiknya guna melanjutkan tren positifnya.

Sebagaimana misal posisi lini serang yang kembali ditempati oleh Alvaro Morata yang telah pulih.

Pergerakan eks pemain Madrid itu akan didukung oleh Cristiano Ronaldo dan Federico Chiesa di sektor sayap.

Ada pula sosok Aaron Ramsey yang memiliki mobilitas tinggi dalam membantu penyerangan Juventus.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas