Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jadwal Live Streaming Liga Inggris - Pep Guardiola Bisa Tersenyum, Sergio Aguero Siap Comeback

Jadwal Liga Inggris pekan 22, Burnley vs Manchester City. Pep Guardiola bisa tersenyum, Sergio Aguero telah pulih dari Covid-19.

Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Jadwal Live Streaming Liga Inggris - Pep Guardiola Bisa Tersenyum, Sergio Aguero Siap Comeback
Paul ELLIS / AFP
Jadwal Live Streaming Liga Inggris - Striker Manchester City Argentina Sergio Aguero (kiri) melakukan selebrasi setelah dia mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola grup C babak ke-1 Liga Champions UEFA hari ke-6 antara Manchester City dan Marseille di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 9 Desember, 2020. Paul ELLIS / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal Liga Inggris pekan 22 akan berlangsung tengah pekan ini, bakal tersaji laga Burnley vs Manchester City.

Laga Burnley vs Manchester City Liga Inggris akan berlangsung di Turf Moor Stadium, Kamis (4/2/2021) dini hari.

Penyerang Manchester City, Sergio Aguero, telah dinyatakan pulih dari Covid-19 dan kini sudah kembali ke tempat latihan klub.

Sergio Aguero telah menjalani isolasi mandiri sejak 10 Januari lalu setelah kontak dengan seorang rekan yang kemudian dinyatakan positif Covid-19.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris Wolves vs Arsenal, Kekaguman Arteta dengan David Luiz: Dia Sangat Jujur

Striker Manchester City Argentina Sergio Aguero (kiri) melakukan selebrasi setelah dia mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola grup C babak ke-1 Liga Champions UEFA hari ke-6 antara Manchester City dan Marseille di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 9 Desember, 2020.
Paul ELLIS / AFP
Striker Manchester City Argentina Sergio Aguero (kiri) melakukan selebrasi setelah dia mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola grup C babak ke-1 Liga Champions UEFA hari ke-6 antara Manchester City dan Marseille di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 9 Desember, 2020. Paul ELLIS / AFP (Paul ELLIS / AFP)

Setelah melakukan karantina, Aguero pun menderita gejala Covid-19 dan dinyatakan positif terjangkit virus SARS-CoV-2 pada Kamis (21/1/2021).

Meski sudah kembali ke tempat latihan klub, Aguero belum bisa berlatih dengan rekan satu timnya.

Ia saat ini masih menjalani latihan di fasilitas kebugaran untuk memulihkan kondisi fisiknya setelah tiga pekan melakukan isolasi mandiri.

Berita Rekomendasi

"Sudah pulih dari Covid-19. Saya ada di pusat kebugaran klub hari ini dan akan segera bergabung dengan sesi latihan bersama rekan satu tim. Tidak sabar," tulis Sergio Aguero dalam unggahan di Twitter pribadinya.

Kembalinya Sergio Aguero menjadi nilai plus bagi Manchester City yang sedang tampil apik belakangan ini.

Baca juga: JADWAL Live Streaming Liga Inggris, MU vs Southampton, Liverpool vs Brighton, Spurs vs Chelsea

Man City mencatatkan 12 kemenangan beruntun di semua kompetisi. Mereka juga sukses mengamankan tempat di puncak klasemen Liga Inggris dengan raihan 44 poin.

Rentetan kemenangan Manchester City dimulai pada 19 Desember 2020 saat mereka menang 1-0 atas Southampton.

Terbaru, Manchester City menang tipis 1-0 atas Sheffield United pada Sabtu (30/1/2021). 

Adapun, Sergio Aguero musim ini baru bermanin 9 kali di semua ajang dan mencetak satu gol.

Sebelum dinyatakan positif Covid-19, Aguero juga sempat lama menepi karena mengalami cedera lutut dan hamstring.

Sergio Aguero terakhir kali membela Manchester City ketika dimainkan sebagai pemain pengganti saat bersua Chelsea pada 3 Januari lalu. 

Pemain Manchester City merayakan gol cepat Sergio Aguero (keempat dari kiri) ke gawang Newcastle United dalam laga pekan ke-24 Liga Inggris di Stadion St James' Park, Rabu (30/1/2019) dini hari WIB.
Pemain Manchester City merayakan gol cepat Sergio Aguero (keempat dari kiri) ke gawang Newcastle United dalam laga pekan ke-24 Liga Inggris di Stadion St James' Park, Rabu (30/1/2019) dini hari WIB. (Twitter @ManCity)

Baca juga: Jadwal Liga Inggris - Mou: Harry Kane Absen Lawan Chelsea, Optimis Comeback Kontra Manchester City

Live streaming Liga Inggris >>>

Jadwal Liga Inggris pekan 22

Rabu, 3 Februari 2021

Pukul 01.00 WIB

Sheffield vs West Brom

Wolves vs Arsenal

Pukul 03.15 WIB

Manchester United vs Southampton

Newcastle vs Crystal Palace

Kamis, 4 Februari 2021

Pukul 01.00 WIB

Burnley vs Manchester City

Fulham vs Leicester City

Pukul 02.30

Leeds United vs Everton

Pukul 03.15 WIB

Aston Villa vs West Ham

Liverpool vs Brighton

Jumat, 5 Februari 2021

Tottenham vs Chelsea

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Sergio Aguero Pulih dari Covid-19, Siap Merumput Lagi bareng Man City

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas