AC Milan vs Crvena Zvezda Liga Eropa - Penentuan Nasib Rossoneri Tanpa Ibrahimovic & Bennacer
AC Milan vs Crvena Zvezda Liga Eropa, Rossoneri diprediksi tanpa Zlatan Ibrahimovic, Ismael Bennacer hingga Mario Mandzukic akibat cedera.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
Nama yang paling disorot ialah Zlatan Ibrahimovic dan Ismael Bennacer.
Keduanya diprediksi tak akan tampil dalam laga kali ini akibat cedera yang membekapnya.
Ismael Bennacer mengalami masalah otot paha yang diderita pada pertandingan AC Milan kontra Spezia di pekan 22 Liga Italia.
Imbasnya, ia telah melewatkan laga kontra Inter Miland an kemungkinan besar absen di laga dini hari nanti.
Pun sama halnya dengan Zlatan Ibrahimovic. Di mana bomber asal Sweida itu tidak dalam kondisi 100 persen fit.
Ia mengalami kram pada laga menantang Inter Milan pekan 23 Serie A lalu.
Kondisi ini jelas mengindikasikan bahwa bomber 39 tyahun itu mengalami kelelahan.
Stefano Pioli selaku pelatih AC Milan jelas tak ingin mengambil risiko lebih lanjut terkait masalah Ibra.
Mengingat ia merupakan satu di antara kunci sukses yang dimiliki oleh AC Milan musim ini yang mampu bersaing kuat dalam perebutan gelar Liga Italia.
Tak cukup sampai di situ, dua nama pemain lain yang diprediksi absen ialah Brahim Diaz dan Mario Mandzukic.
Khusus Mandzukic, ia mengalami cedera tyang hingga kini belum menunjukkan tanda-tanda pulih 100 eprsne.
Masalah yang membekap dua striker AC Milan, Ibrahimovic dan Mandzukic jelas menajdi sinyal bahaya bagi penyerangan tim mereka.
Pasalnya, lini serang AC Milan hanya memiliki stok pada diri Rafael Leao maupun Ante Rebic.
Kendati demikian, Stefano Pioli selaku pelatih AC Milan enggan mencari-cari alasan terkait skuatnya yang tak tampil full tim.