Calon Kapten Populer FPL Gameweek 26: Potensi Meledaknya Poin Harry Kane
Nama Harry Kane diprediksi akan menjadi kapten populer dalam permainan FPL khususnya gameweek 26, faktor jadwal dan performa jadi alasannya.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
Secara head to head melawan Spurs, Burnley juga hanya mampu menang sekali, tepatnya dua tahun silam.
Tiga dari lima pertemuan terakhir melawan Spurs juga harus berakhir dengan kekalahan bagi Burnley.
Melihat hal tersebut tentu pertandingan melawan Burnley berpeluang menjadi unjuk gigi para pemain Spurs guna meraih tiga poin penuh.
Sementara laga melawan Fulham juga akan menjadi laga potensial bagi Spurs pada laga double gameweek 26.
Dan Harry Kane yang memiliki peran sebagai pengambil penalti terasa lebih menguntungkan untuk dimiliki.
Alasan kedua, Harry Kane dipastikan akan fit dalam laga double gameweek kali ini.
Tak hanya itu dukungan dari Gareth Bale yang permainannya semakin bagus membuat Harry Kane berpeluang menikmati servis manja dari sang pemain.
Kekompakan duet dengan Son Heung-Min juga menjadi hal yang ditunggu-tunggu oleh Harry Kane.
Alhasil Harry Kane tetaplah menjadi pilihan yang bagus untuk menjadi kapten utama gameweek 26.
Deadline transfer gameweek 26 bakal ditutup hari Sabtu, 27 Februari 2021 pukul 18.00 WIB.
Jadwal Double Gameweek 26:
- Manchester City v West Ham United
- West Bromwich Albion v Brighton and Hove Albion
- Leeds United v Aston Villa
- Newcastle United v Wolves
- Crystal Palace v Fulham
- Leicester City v Arsenal
- Tottenham Hotspur v Burnley
- Chelsea v Manchester United
- Sheffield United v Liverpool
- Everton v Southampton
- Burnley v Leicester
- Liverpool v Chelsea
- Crystal Palace v Manchester United
- Fulham v Tottenham Hotspur
- Manchester City v Wolves
- Sheffield United v Aston Villa
- West Bromwich Albion v Everton