Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

HASIL Liga Champions: Mantan Pelatih AC Milan Kecam Kartu Merah yang Diterima Atalanta

Mantan pelatih AC Milan asal Italia, Fabio Capello, mengecam kartu merah yang diterima Atalanta saat dibekuk Real Madrid.

Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in HASIL Liga Champions: Mantan Pelatih AC Milan Kecam Kartu Merah yang Diterima Atalanta
Tiziana FABI / AFP
HASIL Liga Champions Atalanta vs Real Madrid - Wasit Jerman Tobias Stieler memberikan kartu merah kepada gelandang Swiss Atalanta Remo Freuler selama pertandingan sepak bola babak 16 besar Liga Champions UEFA Atalanta vs Real Madrid pada 24 Februari 2021 di stadion Atleti Azzurri d'Italia di Bergamo. Tiziana FABI / AFP 

Capello memang menilai itu pelanggaran, tetapi kartu kuning dirasa sudah cukup untuk mengganjar Freuler.

Wasit Jerman Tobias Stieler memberikan kartu merah kepada gelandang Swiss Atalanta Remo Freuler selama pertandingan sepak bola babak 16 besar Liga Champions UEFA Atalanta vs Real Madrid pada 24 Februari 2021 di stadion Atleti Azzurri d'Italia di Bergamo.
Tiziana FABI / AFP
Wasit Jerman Tobias Stieler memberikan kartu merah kepada gelandang Swiss Atalanta Remo Freuler selama pertandingan sepak bola babak 16 besar Liga Champions UEFA Atalanta vs Real Madrid pada 24 Februari 2021 di stadion Atleti Azzurri d'Italia di Bergamo. Tiziana FABI / AFP (Tiziana FABI / AFP)

"Ini mengecewakan karena dia bukan orang terakhir dan Mendy bergerak ke sisi samping," kata Capello dilansir Sky Sport Italia.

"Kartu kuning boleh saja, tapi memberikan kartu merah tidak bisa dijelaskan. Anda merusak permainan," kecamnya kepada wasit.

Pada saat bersamaan, Fabio Capello juga mulai menilai tim-tim Italia kerap dirugikan wasit di Liga Champions.

Sebab, sebelum laga ini, Lazio juga mengalami masalah identik terkait keputusan wasit yang ia anggap tak tepat kala Biancocelesti dibekuk Bayern Muenchen 1-4.

"Saya mulai meragukan (wasit) karena kemarin Lazio juga tidak diberikan penalti saat melawan Bayern Munchen," lanjutnya.

"Namun, Atalanta masih menampilkan performa sangat kuat dan terus menggulirkan bola dengan baik."

Berita Rekomendasi

Sementara itu, Juventus juga tak dapat keputusan memuaskan dari wasit setelah Cristiano Ronaldo sempat terjatuh di kotak penalti saat mereka kalah 1-2 dari Porto, Kamis (18/2/2021) lalu.

Gelandang Atalanta Swiss Remo Freuler bereaksi setelah dikeluarkan dengan kartu merah saat pertandingan sepak bola leg pertama babak 16 besar Liga Champions UEFA Atalanta vs Real Madrid pada 24 Februari 2021 di stadion Atleti Azzurri d'Italia di Bergamo.
Tiziana FABI / AFP
Gelandang Atalanta Swiss Remo Freuler bereaksi setelah dikeluarkan dengan kartu merah saat pertandingan sepak bola leg pertama babak 16 besar Liga Champions UEFA Atalanta vs Real Madrid pada 24 Februari 2021 di stadion Atleti Azzurri d'Italia di Bergamo. Tiziana FABI / AFP (Tiziana FABI / AFP)

Berikut hasil lengkap leg pertama babak 16 besar Liga Champions dan jadwal leg kedua

RB Leipzig 0-2 Liverpool

Barcelona 1-4 PSG

Sevilla 2-3 Dortmund

Porto 1-0 Juventus

Atletico Madrid 0-1 Chelsea

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas