HASIL Liga Italia Cagliari vs Juventus - Ronaldo Hattrick, Capocannoniere Kian Nyata
Hasil Liga Italia, Juventus berhasil memetik kemenangan 1-3 saat bertamu ke markas Cagliari pada pekan ke-27 Serie A musim 2020-2021.
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Ronaldo selaku algojo berhasil mencetak gol lewat tendangan penalti di menit ke-25.
CR7 benar-benar mengamuk pada laga ini, pada menit ke-33, Ronaldo lagi-lagi mencetak gol sekaligus mencatatkan hattrick.
Menerima umpan terukur dari Federico Chiesa, Ronaldo dengan tenang melepaskan tembakan menggunakan kaki kirinya. Kiper tim tuan rumah pun tak bisa menahan kerasnya tendangan dari Ronaldo.
Skor 3-0 untuk keunggulan Juventus atas Cagliari bertahan hingga jeda.
Pada menit ke-56, tendangan bebas gelandang Cagliari Alfred Duncan masih berhasil digagalkan oleh Wojciech Szczesny yang melompat dan melakukan penyelamatan.
Szczesny kembali menujukkan kehebatannya di bawah mistar gawang. Kiper asal Polandia itu lagi-lagi melakukan penyelamatan gemilang setelah mengagalkan tendangan keras Razvan Marin dari luar kotak penalti.
Tuan rumah akhirnya pecah telur pada menit ke-61, lewat Giovanni Simeone. Meneruskan umpan silang dari Gabriele Zappa, Simeone langsung menyambar bola dengan sepakan kaki kanannya.
Skor 3-1 untuk kemenangan Juventus bertahan hingga akhir pertandingan.
Susunan pemain Cagliari vs Juventus:
Cagliari (3-5-2): 28-Cragno; 23-Ceppitelli, 2-Godin; 24-Rugani (15-Klavan, 69'); 25-Zappa (19-Asamoah, 70'), 8-Marin; 32-Duncan, 4-Nainggolan, 18-Nandez; 10-Pedro, 9-Simeone.
Pelatih: Leonardo Semplici
Juventus (4-4-2): 1-Szczesny; 16-Cuadrado (38-Frabotta, 83'), 4-De Ligt, 3-Chiellini (19-Bonucci, 70'), 12-Sandro (33-Bernardeschi, 34'); 44-Kulusevski, 13-Danilo, 25-Rabiot, 22-Chiesa (5-Arthur, 83'); 7-Ronaldo, 9-Morata (14-McKennie, 70').
Pelatih: Andrea Pirlo
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Hasil Cagliari Vs Juventus, Hattrick Ronaldo Bawa Bianconeri Menang