Sinyal Persis Solo Butuh Bek Senior, Eks Arema FC Merapat ke Laskar Sambernyawa
Pelatih Persis Solo menyebut nama mantan pemain bertahan Arema FC, Munhar telah bergabung dalam sesi latihan di Lapangan Kartopuran, Kamis (8/4/2021)
Penulis: Dwi Setiawan
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Persis Solo, Eko Purjianto memberikan informasi terbaru terkait salah satu pemain rekrutan baru yang merapat ke skuat Laskar Sambernyawa.
Informasi terkait punggawa baru tersebut disampaikan oleh Eko Purjianto setelah memimpin latihan Persis Solo di Lapangan Kartopuran, Kota Surakarta, Kamis (8/4/2021) sore.
Ketika ditanya pemain baru yang telah bergabung dengan Persis Solo dalam sesi latihan kali ini, Eko menyebut salah satunya Munhar.
Baca juga: Kaesang Pangarep Ingin Mengakomodasi Anak Solo untuk Bermain di Persis Solo
Baca juga: Sore Ini, Persis Solo Gelar Latihan Lanjutan di Lapangan Kartopuran
Dalam pantauan Tribunnews, eks bek senior Arema FC itu sudah terlihat dalam sesi latihan bersama Persis Solo pada kesempatan kali ini.
"Ada Imam Budi, ada Munhar, ada Sulthon, ada tiga itu," ujar Eko Purjianto ketika setelah memimpin sesi latihan tim di Lapangan Kartopuran.
Lebih lanjut, eks assisten pelatih Bali United itu masih akan memantau terlebih dahulu beberapa pemain lainnya sebelum dipinang.
Eko Purjianto menuturkan timnya akan kembali menjalani sesi latihan lanjutan hari kedua di lapangan yang sama, besok sore.
Juru taktik berusia 45 tahun tersebut menyebutkan sesi latihan besok kemungkinan akan menjadi seleksi terakhir timnya.
Dengan kerangka tim yang sudah terbentuk, Eko Purjianto tampaknya ingin segera menentukan skuat terkuatnya.
Penyebutan nama Munhar sendiri seakan-akan menjadi sinyal bahwa Persis Solo membutuhkan bek senior untuk mengarungi Liga 2 musim depan.
Dengan target yang besar bisa lolos Liga 1 musim depan, kombinasi pemain berpengalaman dan muda menjadi kekuatan yang ingin disatukan Eko Purjianto.
Dan nama Munhar menjadi salah satu pemain baru yang berpeluang segera merapat ke tim Persis Solo. (*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.