Farshad Noor Bukan yang Pertama, Persib Pernah Blunder Rekrut Pemain dari Timur Tengah
Bak beli kucing dalam karung, belum genap satu bulan Farshad Noor dicoret dari Persib.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Persib Bandung dua kali terjebak dalam perjudian transfer pemain asing yang berasal dari Timur Tengah.
Persib Bandung tengah sibuk mencari pemain asing Asia untuk mengisi pos lini tengah.
Belum lama ini, Persib telah mencoret rekrutan anyarnya Farshad Noor selepas gelaran Piala Menpora 2021.
Padahal Farshad Noor baru didatangkan oleh manajemen Persib pada 21 Maret 2021.
Baca juga: Cuma Pakai Jasa Farshad Noor Sebulan di Persib, Robert Alberts: Dia di Bawah Kapasitas
Ia sempat diturunkan dalam dalam tujuh pertandingan Persib di Piala Menpora 2021.
Namun, gelandang asal Afghanistan itu tak bisa menunjukkan performa optimal.
Tidak satu pun gol atau assist dicatatkan oleh Farshad Noor selama di Piala Menpora.
Bak beli kucing dalam karung, belum genap satu bulan Farshad Noor dicoret dari Persib.
Pelatih Persib, Robert Alberts, menilai Farshad Noor gagal memenuhi ekspektasinya.
"Kami tidak akan berlanjut dengan Farshad. Dia tidak sesuai dengan tolak ukur saya," kata Robert Rene Alberts seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Tribun Jabar, 26 April 2021.
Baca juga: Persib Bandung Terbukti Sadis, Depak Farshad Noor Seusai Piala Menpora 2021
"Saya rasa orang yang datang dengan latar belakang seperti dia harus bisa memproduksi lebih dan itu bukan hanya di satu laga," ujar Robert Alberts.
Baca juga: Persib Bandung Limbung Tanpa Omid Nazari, Bisakah Dia Kembali? Ini Kata Robert Alberts
"Maksud saya, saya tidak hanya memberikan satu kesempatan tapi ada banyak kesempatan yang diberikan," tutur juru taktik asal Belanda tersebut.
"Dia (Farshad Noor) mengerti, penampilannya berada di bawah kapasitas," pungkas Robert Alberts.
Ini bukan kali pertama Persib melakukan blunder dalam transfer pemain asing, khususnya dari Timur Tengah.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.