Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Muhamad Ridwan, Eks PSIS Semarang Jajal Peruntungan di Persik Kediri

Muhammad Ridwan sudah mengikuti sesi latihan bersama Persik di bawah komando pelatih Joko Susilo sejak Kamis (20/5/2021).

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Muhamad Ridwan, Eks PSIS Semarang Jajal Peruntungan di Persik Kediri
tribunjatim
Muhammad Ridwan saat menjalani latihan di Stadion Brawijaya Kediri 

TRIBUNNEWS.COM, KEDIRI - Persik Kediri kedatangan eks striker PSIS Semarang, Muhamad Ridwan.

Muhammad Ridwan sudah mengikuti sesi latihan bersama Persik di bawah komando pelatih Joko Susilo sejak Kamis (20/5/2021).

Di tim Macan Putih, Ia tampaknya akan digandengkan dengan Septian Bagaskara di lini depan.

Pelatih Persik Kediri Joko Susilo angkat bicara mengenai kedatangan Mohammad Ridwan.

Menurut Gethuk sebutan akrab Joko Susilo bahwa Mohammad Ridwan masih menjalani trial.

“Ridwan ini pemain muda, dia ingin menunjukkan kemampuannya di Kediri tentu kami kasih kesempatan,” ujarnya kepada TribunJatim.com, Minggu (23/5/2021).

Masih kata Joko Susilo bahwa ia melihat adanya potensi yang besar bisa ditunjukkan oleh Mohammad Ridwan di Persik.

Berita Rekomendasi

"Tetapi saya belum bisa menilai itu semua, dia harus menunjukkan kemampuannya dulu di sini," ungkapnya.

"Kita pantau dulu mungkin selama beberapa hari ikut berlatih apakah dia layak atau tidak bergabung dengan tim,” imbuh Mantan Pelatih Arema FC.

Sementara itu Muhammad Ridwan mengatakan akan berusaha secara maksimal membela tim yang dipilihnya menjadi tempat berlabuh selama musim Liga 1 tahun 2021

“Banyak pertimbangan saya untuk bergabung dengan Persik. Salah satunya materi pemain timnya, juga karena pelatih Joko Susilo. Bagi saya, coach Joko itu pelatih bagus, pelatih modern dan saya tahu sejak lama,” jelasnya.

Ia juga menjadikan Persik Kediri menjadi prioritas dari pada tim lain.

"Saya juga banyak tawaran dari klub lain baik Liga 1 dan 2. Tetapi saya pilih bermain untuk Persik," tuturnya.

"Sesuai dengan posisi saya sebagai penyerang saya tentu berusaha paling tidak saya akan menyumbang assist dan mencetak gol bagi tim yang saya bela," jelasnya.

Sementara itu Media Officer Persik Anwar Bahar Basalamah mengatakan bahwa Muhammad Ridwan masih berstatus trial.

"Jajaran pelatih masih melihat potensi yang dimiliki oleh M Ridwan. Bila sesuai kriteria, maka bukan tidak mungkin M Ridwan akan kita rekrut."

"Mengingat saat ini Persik Kediri juga tengah mencari sosok striker lokal sebagai opsi pilihan di lini depan Persik selain Septian Satria Bagaskara,” jelasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
17
11
6
0
30
12
18
39
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
17
9
4
4
25
16
9
31
4
Bali United
17
8
4
5
25
16
9
28
5
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas