Curhat Top Scorer Tim Yunior Feyenoord Tak Pernah Dilirik Pelatih Timnas Indonesia
Pemain berusia 20 tahun itu pun mengaku memendam hasrat untuk membela timnas Indonesia.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Mantan pemain Feyenoord U-15, Yussa Nugraha, memiliki keinginan untuk bisa membela timnas Indonesia.
Seperti diketahui, Yussa Nugraha adalah salah satu talenta muda berbakat yang dimiliki oleh Indonesia.
Karier Yussa Nugraha sendiri sejauh ini lebih banyak dihabiskan di Belanda.
Nama Yussa mulai menjadi sorotan pada tahun 2014 lalu.
Saat itu Yussa berhasil menjadi top scorer SC Feyenoord U-15.
Baca juga: Kaesang Colek Egy Maulana dan Harry Kane, Persis Solo Lebih Berpeluang Gaet Eks-Feyenoord
Yussa Nugraha sukses mencetak 18 gol untuk SC Feyernoord U-15 sepanjang musim 2014-2015.
Sayang karier Yussa sempat terhambat karena mengalami cedera Posterior Cruciate Ligament (PCL).
Cedera ini memaksa Yussa absen dari lapangan hijau selama kurang lebih satu tahun.
Baca juga: Vietnam Lawan Timnas Indonesia, Dua Striker Garuda Ini Bikin Jiper Media Lawan
Setelah pulih dari cedera Yussa pun direkrut oleh klub kasta ketiga Belanda, SVV Scheveningen, pada 2019.
Namun, perjalanan Yussa bersama SVV Scheveningen hanya berjalan singkat.
Tak lama setelahnya Yussa direkrut oleh HBS Crayenhout.
Meski tampil apik di Belanda, namun hal tersebut belum cukup membuat Yussa dipanggil ke timnas Indonesia.
Baca juga: Elkan Baggott Tolak Panggilan Timnas, Akun Medsos Diserbu Netizen, Loyalitas Dipertanyakan
Baca juga: Shin Tae-yong Panggil Pemain Baru ke Timnas, Elkan Baggott Setara Dua Pemain Lokal
Pemain berusia 20 tahun itu pun mengaku memendam hasrat untuk membela timnas Indonesia.
"Kalau keinginan gabung ke timnas sudah dari dulu," kata Yussa dikutip dari BolaSport.com.