Hasil Final Liga Eropa 2021, Kecewa MU Gagal Juara, Rashford: Kami Percaya Proses
Pemain sayap Manchester United, Marcus Rashford mengutarakan kekecewaan dengan hasil Final Liga Eropa 2021.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Klub asal Inggris, Manchester United gagal mengangkat trofi Liga Eropa musim 2020/2021.
Manchester United harus merelakan trofi Liga Eropa melayang ke tangan Villarreal yang tampil sebagai pemenang laga final.
Pasukan Unai Emery menghempaskan Manchester United dalam babak adu penalti yang berakhir dengan skor 10-11, Kamis (27/5/2021).
Kekecewaan mendalam pun dirasakan oleh para pemain Manchester United.
Baca juga: HASIL FINAL Liga Eropa: Sindiran Keras Paul Scholes Tambah Luka Manchester United
Hasil jerih payah mereka selama ini di kompetisi kasta kedua tak terbayar sesuai harapan.
Kekalahan di partai Final Liga Eropa hanya menambah luka di tubuh Setan Merah.
Padahal, ajang Liga Eropa ini bisa dijadikan sarana pelipur lara oleh pasukan Ole Gunnar Solskjaer.
Sebab, mereka juga gagal berbicara banyak di ajang Liga Champions, Piala FA dan Carabao Cup.
Baca juga: Hasil Liga Eropa, Manchester United Gagal Juara, Tangisan Bruno Fernandes Pecah di Final
Kiprah Bruno Fernandes dkk di Liga Inggris pun belum sepenuhnya konsisten.
Pemain sayap Manchester United, Marcus Rashford memberikan tanggapannya terkait hasil Final Liga Eropa 2021.
Pemain belia asal Inggris ini memilih untuk tetap mempercayai tim yang dibelanya kini.
Menurutnya, United berada di tangan yang tepat kala dipegang oleh Ole Gunnar Solskjaer.
Rashford memilih untuk mempercayai dan menikmati proses yang terjadi saat ini.
Baca juga: HASIL Final Liga Eropa, Buyarkan Mimpi United, Sentuhan Magis Unai Emery Bawa Villarreal Juara
Ia yakin proses yang mereka lalui akan membuat kesuksesan mengalir kembali ke tangan mereka pada masa mendatang.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.