Persebaya Surabaya Ingin Ujicoba Jika Pemain Sudah Lengkap kata Aji Santoso
Aji Santoso akui enggan terburu-buru menggelar uji coba menatap persiapan Liga 1 2021 yang akan kick off 10 Juli mendatang.
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso akui enggan terburu-buru menggelar uji coba menatap persiapan Liga 1 2021 yang akan kick off 10 Juli mendatang.
Disampaikan Aji, setelah melakukan uji coba pertama menghadapi Persekat Tegal pada Kamis (3/6/2021) lalu di Stadion Gelora Delta Sidoarjo.
Uji coba kedua dan selanjutnya, baru akan dilakukan setelah tim komplet pertengahan bulan ini.
Di mana pada masa persiapan ia menargetkan menggelar empat-lima kali uji coba.
"Kami akan atur dulu uji cobanya, saya kepingin (uji coba) kalau pemain sudah lengkap semua," ungkap Aji Santoso.
"Biar enak melatihnya, kami latihan taktik nanti tidak mengulang-ulang," tutur mantan pelatih Timnas Indonesia itu.
Saat ini ada lima pemain Persebaya masih bergabung dengan timnas Indonesia untuk lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022
Arif Satria, Rizky Ridho, Rachmat Irianto, Ady Setiawan, dan Koko Ari Araya.
Sementara baru dua pemain asing yang sudah bergabung, Taisei Marukawa dan Jose Wilkson Teixeira.
Dua calon pemain asing lain Alie Sesay dan Bruno Moreira sedang menjalani karantina di Jakarta.
Aji berharap maksimal 15 Juni mendatang pemainnya sudah komplet sehingga lebih maksimal saat memberikan menu taktikal.
"Paling enggak tanggal 15 sudah datang semua, sudah latihan semua," harapnya.
Termasuk soal taktik, Aji Santoso menyebut akan lebih efektif dimatangkan saat tim sudah komplet.
"Walaupun sekarang ada unsur-unsur fisik taktik tapi itu akan lebih baik dan efektif kalau pemain semua sudah datang," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Persebaya Surabaya Tak Ingin Buru-buru Gelar Laga Uji Coba, Aji Santoso: Tunggu Pemain Komplet, https://jatim.tribunnews.com/2021/06/09/persebaya-surabaya-tak-ingin-buru-buru-gelar-laga-uji-coba-aji-santoso-tunggu-pemain-komplet.
Penulis: Khairul Amin
Editor: Taufiqur Rohman
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.