Rekor-Rekor Lionel Messi yang Diprediksi Akan Bertahan Hingga Puluhan Tahun
91 gol dalam satu tahun kalender di tahun 2012 adalah yang terbaik di mana tak diragukan lagi rekor ini bisa bertahan selama berpuluh-puluh tahun
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Mega bintang Barcelona, Lionel Messi merupakan salah satu pesepak bola yang sudah mengukir banyak sekali rekor.
Rekor-rekor ini dia torehkan berkat performanya yang apik selama bertahun-tahun.
91 gol dalam satu tahun kalender di tahun 2012 adalah yang terbaik di mana tak diragukan lagi rekor ini bisa bertahan selama berpuluh-puluh tahun ke depan.
Tapi jauh dari itu, sebenarnya Messi punya satu rekor lagi yang juga sangat sukar untuk dipecahkan.
Ya, selama musim 2012/13, Messi selalu mencetak gol dalam 21 pertandingan Liga Spanyol secara beruntun.
Baca juga: Kemampuan Olah Bola Gadis Cilik 8 Tahun Bikin Lionel Messi Kagum
Tidak ada yang bisa melakukannya di lima liga top Eropa.
Bahkan di Inggris sekalipun, saat ini rekor gol beruntun paling cemerlang dipegang oleh Jammie Vardy dengan torehan 11 gol di tahun 2015/16.
Satu-satunya yang terdekat untuk mengejar rekor ini adalah penyerang legendaris Jerman, Gerd Muller yang mencetak 16 gol beruntun untuk Bayern Muenchen di musim 1969/70.
Baca juga: Jersey Kontroversial Timnas Argentina, Messi Cs Nekat Lawan Aturan FIFA di Laga Lawan Cile
Baca juga: Skenario Pertarungan Lionel Messi Vs Neymar dalam Babak Delapan Besar Copa America 2021
Kembali ke Messi, di musim 2012/13, enam pertandingan pertama Messi melawan Real Mallorca, Real Zaragoza, Levante, Athletic Bilbao, Real Betis dan Atletico Madrid menghasilkan enam gol beruntun.
Dia bahkan mencetak empat gol dalam satu laga menghadapi Osasuna. Dia juga mencetak gol tandang menghadapi Real Madrid dan Valencia.
Menjelang akhir musim 2012/13, Messi memiliki 46 gol Liga Spanyol dengan 12 asis dari 32 pertandingan.
Dari musim 2011-2013, Messi memang dikenal sebagai senjata mematikan untuk mencetak gol.
Seiring bertambahnya usia, peran pencetak gol bergeser meski begitu, Messi tetap pesepak bola yang berbahaya bagi tim lawan.